PENGARUH PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN MARGAASIH KABUPATEN BANDUNG

NENGSIH, APRILIA, 195060051 (2023) PENGARUH PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN MARGAASIH KABUPATEN BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (81kB) | Preview
[img]
Preview
Text
PENGESAHAN.pdf

Download (98kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (79kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (160kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (280kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (481kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (528kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (74kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (81kB) | Preview
Official URL: https://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi karena kurangnya perhatian orang tua dalam memotivasi belajar anaknya, sehingga hasil belajar di sekolah tidak maksimal. Salah satu aspek eksternal yang sangat penting dalam mendidik anak agar berhasil dalam usaha akademisnya adalah motivasi dari orang tua itu sendiri, sehingga perhatian orang tua menjadi faktor penentu prestasi anak di sekolah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tentang perhatian orang tua terhadap motivasi belajar anak, untuk mengetahui tentang kondisi motivasi belajar siswa sekolah dasar kelas V saat ini dan untuk mengetahui pengaruh perhatian orang tua terhadap motivasi belajar. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kuantitatif noneksperimen dengan desain penelitian survai. Teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuesioner (angket) dengan instrument skala likert. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh orang tua siswa dan guru kelas V Sekolah Dasar di Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung pada tahun ajaran 2022/2023 yang berjumlah 1.588, sedangkan untuk pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan tabel Isaac dan Michael dengan taraf kesalahan 5%. Maka diambil sampel dalam penelitian ini sebanyak 283 orang tua siswa kelas V dan guru kelas V yang berjumlah 32. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) 86% orang tua di Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung memberikan perhatian penuh terhadap motivasi belajar anak dengan kategori sangat tinggi. (2) motivasi belajar siswa di sekolah menurut guru kelas V sebesar 80% dengan kategori tinggi. (3) Terdapat pengaruh perhatian orang tua terhadap motivasi belajar siswa kelas V di Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung dengan hasil thitung > ttabel yaitu sebesar 2,327>2,042. Kata Kunci : Perhatian Orang Tua dan Motivasi Belajar

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PGSD 2023
Depositing User: E. Nurhayati Djaroni
Date Deposited: 11 Aug 2023 07:21
Last Modified: 11 Aug 2023 07:21
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/64658

Actions (login required)

View Item View Item