NANDA, AMELIA LYSTI H. and Yogi Yogaswara, DS (2023) PERANCANGAN SISTEM PENCATATAN DAN TRACEABILITY PADA RANTAI PASOKAN BERAS DI JAWA BARAT BERBASIS TEKNOLOGI BLOCKCHAIN DENGAN PEMANFAATAN SMART CONTRACT. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
NANDA AMELIA LYSTI_183010077_TEKNIK INDUSTRI.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Produk hasil pertanian tidak lepas dari konsumsi sehari-hari masyarakat Indonesia, terlebih lagi produk beras yang merupakan makanan pokok bagi masyarakat Indonesia. Dengan menempati urutan pertama dalam provinsi dengan tingkat populasi tertinggi tahun 2020 yaitu sebanyak 49,9 juta jiwa sekaligus menjadi salah satu provinsi penghasil beras terbesar di Indonesia, tentu hal itu membuat Jawa Barat memiliki tingkat konsumsi beras yang tinggi. Maka dari itu, isu mengenai pola distribusi beras yang berdampak pada penurunan kualitas, kuantitas hingga fluktuasi harga menjadi suatu hal yang perlu diperhatikan oleh pemerintah untuk lebih meningkatkan ketahanan dan keamanan pangan. Adanya permasalahan yang dapat merugikan beberapa pihak dalam rantai distribusi beras mengindikasikan bahwa masih rendahnya transparansi data antar aktor yang terlibat dalam rantai distribusi beras. Penggunaan teknologi blockchain dapat mempermudah membantu seluruh aktor yang berada dalam ekosistem rantai pasok beras dalam menangani isu terkait ketertelusuran dan transparansi data dalam rantai distribusi utama beras di Jawa Barat, yakni dengan membenahi sistem pencatatan yang masih konvensional. Dalam melakukan perancangan terhadap sistem pencatatan yang berbasis blockchain tersebut, dilakukan dua tahapan yaitu perancangan sistem secara umum dan secara terperinci. Pada perancangan sistem secara umum dilakukan identifikasi terhadap rantai distribusi utama beras di Jawa Barat dan kebutuhan sistem untuk kemudian dijadikan dasar dalam tahapan perancangan sistem secara terperinci. Pada tahapan tersebut dilakukan perancangan sistem yang meliputi penentuan sumber daya sistem, pemetaan alur kerja sistem hingga pembuatan rancangan arsitektur sistem dan smart contract yang dibuat. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan sistem pencatatan dalam bentuk antarmuka pengguna yang dapat disimulasikan dalam tahapannya untuk melakukan pencatatan transaksi sebagai upaya dalam menciptakan sistem ketertelusuran produk beras yang dapat meningkatkan transparansi data antar aktor pada rantai distribusi utama beras Jawa Barat. Kata Kunci : beras, transparansi, blockchain
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Industri 2023 |
Depositing User: | Ms sri - |
Date Deposited: | 09 Mar 2023 06:45 |
Last Modified: | 09 Mar 2023 06:45 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/62573 |
Actions (login required)
View Item |