PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MISKIN DI PEDESAAN MELALUI UKM (Studi Kasus di Desa Sukamaju, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia)

Rio F. Wilantara, . (2016) PEMBERDAYAAN MASYARAKAT MISKIN DI PEDESAAN MELALUI UKM (Studi Kasus di Desa Sukamaju, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Indonesia). ., . (.). .. ISSN .

[img]
Preview
Text
Artikel rio1.pdf

Download (230kB) | Preview
Official URL: .

Abstract

Tujuan penelitian ini, adalah (a) bagaimana pelaksanaan program pemberdayaan masyarakat pedesaan (PNPM Mpd); (b) bagaimana dampak program pemberdayaan, terhadap usaha pemberantasan kemiskinan masyarakat pedesaan; (c) faktor apa saja yang menjadi penghambat dalam pelaksanaan program tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus, dengan pendekatan kualitatif terhadap pelaksanaan PNPM Mpd di Desa Sukamaju Kabupaten Sukabumi. Adapun yang menjadi informan adalah tokoh-tokoh masyarakat, dan pelaku usaha objek sasaran. Sedangkan yang menjadi informan kunci, adalah pelaksana pemberdaya pada program tersebut dalam hal ini dinas terkait di tingkat kabupaten, kecamatan, dan desa. Hasil penelitian, adalah (a) Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM Mpd) merupakan salah satu mekanisme program pemberdayaan masyarakat, dalam usaha mengembangkan usaha kecil dan menengah (UKM) dan pengurangan angka kemiskinan secara terpadu pada kawasan luar Bandar; (b) pelaksanaan bantuan pinjaman modal UKM di Desa Sukamaju, telah menunjukkan keadaan yang cukup berarti. Hal ini ditunjukan dengan perkembangan modal yang cenderung meningkat dari tahun ke tahun, dan memberikan kenaikan pendapatan bagi kelompok sasaaran di Desa Sukamaju; (c) program yang dilaksanakan tidak terbebas dari berbagai faktor penghalang yang mengambil bagian dalam memberikan pengaruh terhadap pelaksanaan. Dalam pelaksanaan program PNPM Mpd di Desa Sukamaju, didapat beberapa faktor penghalang terutama kesadaran masyarakat. Sedangkan faktor eksternal terutama sokongan sumberdaya program yang disediakan oleh pemerintah baik dana, teknologi, maupun manusia (pendamping). Kata Kunci: PNPM Ppd, pemberdayaan masyarakat, kemiskinan

Item Type: Article
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Dokumen Unpas > 2016
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 22 Jul 2016 17:15
Last Modified: 22 Jul 2016 17:15
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/6120

Actions (login required)

View Item View Item