PENGARUH MODAL INVESTASI MINIMAL, RETURN, DAN PERSEPSI RISIKO TERHADAP MINAT INVESTASI MAHASISWA DI APLIKASI AJAIB SEKURITAS (Studi Kasus Pada Mahasiswa Aktif S1 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pasundan Bandung yang Sudah Menggunakan Aplikasi Ajaib Sekuritas yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021)

Muhammad Miraz Rezaldy, 184010392 and Dr. Hj.Mujibah Achyar.SE.,MM, Pembimbing (2022) PENGARUH MODAL INVESTASI MINIMAL, RETURN, DAN PERSEPSI RISIKO TERHADAP MINAT INVESTASI MAHASISWA DI APLIKASI AJAIB SEKURITAS (Studi Kasus Pada Mahasiswa Aktif S1 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pasundan Bandung yang Sudah Menggunakan Aplikasi Ajaib Sekuritas yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2021). Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan Bandung.

[img]
Preview
Text
1. Cover SKRIPSI S1 (Karya Ilmiah) - Muhammad Miraz Rezaldy (184010392) - Prodi Manajemen, FEB UNPAS.pdf

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Abstrak (Bahasa Indonesia & English) SKRIPSI S1 (Karya Ilmiah) - Muhammad Miraz Rezaldy (184010392) - Prodi Manajemen, FEB UNPAS.pdf

Download (23kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. BAB I, II, & III SKRIPSI S1 (Karya Ilmiah) - Muhammad Miraz Rezaldy (184010392) - Prodi Manajemen, FEB UNPAS.pdf

Download (639kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. Daftar Pustaka SKRIPSI S1 (Karya Ilmiah) - Muhammad Miraz Rezaldy (184010392) - Prodi Manajemen, FEB UNPAS.pdf

Download (101kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. Lembar Pengesahan SKRIPSI S1 (Karya Ilmiah) - Muhammad Miraz Rezaldy (184010392) - Prodi Manajemen, FEB UNPAS.pdf

Download (188kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Modal Investasi Minimal, Return, dan Persepsi Risiko terhadap Minat Investasi Mahasiswa pada Aplikasi Ajaib Sekuritas yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2018-2021, baik secara simultan maupun parsial. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif dan verifikatif dengan jumlah sampel 95 mahasiswa sebagai responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan. Metode analisis data yang digunakan adalah uji instrumen penelitian, analisis regresi linear berganda, dan analisis korelasi dengan alat bantu software SPSS v.26 (Statistical Program for the Social Science) versi 26 dan Microsoft Office 2019. Hasil penelitian menunjukkan secara simultan bahwa variabel Modal Investasi Minimal, Return, dan Persepsi Risiko terhadap variabel Minat Investasi Mahasiswa memberikan pengaruh sebesar 51,2% dan sisanya 48,8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Secara parsial variabel Modal Investasi Minimal berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Investasi Mahasiswa dengan kontribusi sebesar 25,1%. Return berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Investasi Mahasiswa dengan kontribusi sebesar 15,8%. Dan Persepsi Risiko berpengaruh positif dan signifikan terhadap Minat Investasi Mahasiswa dengan kontribusi sebesar 10,2%. Kata kunci : Modal Investasi Minimal, Return, Persepsi Risiko, Minat Investasi Mahasiswa.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen 2018
Depositing User: Mr Farid -
Date Deposited: 31 Oct 2022 02:50
Last Modified: 31 Oct 2022 02:50
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/60359

Actions (login required)

View Item View Item