Nina Griyantini Rahayu, 114020051 (2015) PENGARUH KOMPETENSI AUDITOR DAN SKEPTISISME PROFESIONAL AUDITOR TERHADAP UPAYA AUDITOR DALAM MENDETEKSI KECURANGAN (Survey Pada Kantor Akuntan Publik Yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Bandung). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Ekonomi Unpas.
|
Text
cover dan lembar.pdf Download (104kB) | Preview |
|
|
Text
1 ABSTRAK.pdf Download (88kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (248kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (313kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
3 DAFTAR isi.pdf Download (972kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (94kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh kompetensi auditor dan skeptisisme profesional terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan pada Kantor Akuntan Publik (KAP) yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di Bandung. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan asosiatif. dengan menggunakan data primer. Teknik sampling yang digunakan adalah Nonprobskill Sampling sedangkan untuk menghitung penentuan jumlah sampel digunakan rumus Slovin. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis regresi, korelasi, pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t dan uji F serta analisis koefisien determinasi. Banyaknya populasi penelitian adalah 140 orang, sampel penelitian yang digunakan adalah 58 orang dengan sumber data yang diperoleh melalui hasil pengisian kuesioner. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa secara parsial kompetensi auditor dan skeptisisme profesional berpengaruh terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan. Dimana besarnya pengaruh kompetensi auditor sebesar 21,0% dan Skeptisisme Profesional Auditor sebesar 44%, terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan. Secara simultan Kompetensi auditor dan skeptisisme profesional berpengaruh terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan sebesar 65,1%, Sedangkan sisanya yaitu sebesar 34,9% merupakan pengaruh faktor lain di luar kedua variabel independen yang sedang diteliti seperti pengalaman auditor dan independensi auditor tersebut. Kata Kunci: Kompetensi Auditor, Skeptisisme Profesional, Kemampuan Auditor dalam Mendeteksi Kecurangan.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi 2011 |
Depositing User: | nining widianingsih |
Date Deposited: | 21 Jul 2016 12:27 |
Last Modified: | 21 Jul 2016 12:27 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/5784 |
Actions (login required)
View Item |