Yusuf Hartawan, Yusuf.hartawan@unpas.ac.id (2022) FENOMENA KALANGAN PENGGUNA MEDIA SOSIAL DI KOTA BANDUNG. Polistaat, 2 (1). pp. 27-37.
|
Text
peer review fenomena.pdf Download (372kB) | Preview |
|
|
Text
2. FENOMENA KALANGAN PENGGUNA MEDIA SOSIAL DI KOTA.pdf Download (209kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana motif, tindakan dan makna dari penggunaan Media Sosial Facebook dikalangan Generasi X di Kota Bandung. Metode yang di gunakan pada penelitian ini menggunakan pendekatan dekstritif kualitatif dengan studi Fenomenologi. Fokus penelitian lebih untuk memahami fenomena yang terjadi dikalangan para penggunaan media sosial Facebook khususnya pada Generasi X di Kota Bandung. Sedangkan subjek penelitian difokuskan untuk meneliti pengalaman para pengguna Facebook itu sendiri berdasarkan noumena. Teknik yang digunakan dalam menentukan informan atau subjek dipilih secara Purfosif berdasarkan aktivitas mereka yang dianggap dapat mengeksplorasi pengalaman secara sadar. Teknik pengumpulan data diperoleh dari informan inti, ahli, akademisi dan professional atau sumber data lainnya sebagai partisipan. Selain itu studi kepustakaan, observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Data yang diperoleh disusun peneliti dalam satuan-satuan kemudian dikategorikan dan dilakukan perbandingan melalui tahapan triangulasi dengan derajat kepercayaan suatu informasi oleh seorang ahli pengamat dan pengguna di bidang media sosial. Hasil penelitian menunjukan para pengguna media sosial Facebook Generasi X memiliki motif menggunakan media sosial Facebook sebagai ikut-ikutan trend dan media berkomunikasi. Tindakan perilaku Generasi X lainnya hanya untuk mencari informasi, update status serta mengabadikan moment tertentu. Generasi X memaknai bahwa penggunaan media sosial Facebook sebagai media hiburan, ajang silahturahmi dan reuni bersama kawan lama. Kata Kunci : Fenomena, Media Sosial, Generasi X
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | JOURNAL |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2019 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 18 May 2022 02:44 |
Last Modified: | 18 May 2022 03:32 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/57521 |
Actions (login required)
View Item |