Ramadhana Kurnia, Putra (2022) PERANCANGAN DAN PEMBUATAN ALAT BANTU DRILLING GUIDE PADA PEMBUATAN LUBANG RIB RUDDER SIT.3697,05 PESAWAT CN-235 DI PT DIRGANTARA INDONESIA (PERSERO). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
Ramadhana Kurnia Putra_193030114_Teknik Mesin.pdf Download (694kB) | Preview |
Abstract
Drill Jig/ Drilling Guide merupakan salah satu alat bantu suatu proses produksi yang digunakan sebagai penepat pahat gurdi sehingga dapat diperoleh hasil lubang gurdi yang akurat dan presisi. Disamping sebagai penepat, drill jig dapat digunakan sebagai suatu bentuk template sehingga mempercepat dan mempermudah jalanya proses gurdi. Dengan menggunakan alat bantu drill jig beberapa proses gurdi pada bagian frame atau part assy pesawat dapat dilakukan dengan lebif efektif dan lebih efisien pula. Pasalnya selama ini proses gurdi dilakukan melalui tiga tahap: tracing – drilling – deburring. Proses tracing merupakan proses menandai pada rib letak lubang rivet dengan menggunakan penggaris dan pensil sesuai gambar tekniknya. Walaupun terdengar sederhana, proses ini cukup memakan waktu dan bergantung erat dengan kondisi pekerjanya. Proses ini sebenarnya tidak harus dilakukan apabila digunakan suatu drill jig sebagai patokan lubang gurdi. Proses gurdi dan deburring dapat dilakukan secara langsung sehingga lebih efisien waktu pengerjaanya. Kata kunci: drill jig, gurdi, proses produksi, template, frame, rib, tracing, drilling, deburring
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Mesin 2022 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan Kosasih |
Date Deposited: | 15 Mar 2022 03:33 |
Last Modified: | 15 Mar 2022 03:33 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/56237 |
Actions (login required)
View Item |