PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEMINJAM UANG BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI SMS (SHORT MESSAGE SERVICE) DIHUBUNGKAN DENGAN HUKUM POSITIF INDONESIA

Hottua Septhyan Welfare Habeahan, 151000382 (2020) PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP PEMINJAM UANG BERBASIS TEKNOLOGI INFORMASI SMS (SHORT MESSAGE SERVICE) DIHUBUNGKAN DENGAN HUKUM POSITIF INDONESIA. Skripsi(S1) thesis, FAKULTAS HUKUM UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
H.BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (90kB)
[img]
Preview
Text
A.COVER.pdf

Download (28kB) | Preview
[img]
Preview
Text
G.BAB II.pdf

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text
K.DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (61kB) | Preview
[img] Text
J.BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (17kB)
[img] Text
I.BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (81kB)
[img]
Preview
Text
F.BAB I.pdf

Download (219kB) | Preview
[img]
Preview
Text
E.DAFTAR ISI.pdf

Download (16kB) | Preview

Abstract

Kemajuan teknologi yang begitu pesat, membawa perubahan besar terhadap dunia finansial. Kebutuhan masyarakat akan uang mendorong perubahan besar dalam teknologi finansial. Permasalahan dalam masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya dalam segi finansial mendorong perubahan bagi lembaga-lembaga alternatif sumber pembiayaan. Proses pembiayaan yang dulunya sangat berbelit, seringkali membuat masyarakat justru kesulitan karena kebutuhan yang sifatnya tidak dapat menunggu. Sistem pinjaman online menjadi jalan baru yang ditempuh masyarakat dalam memenuhi kebutuhan akan uang. Persyaratan mudah, dan singkatnya pencairan dana menjadi pertimbangan sendiri bagi masyarakat untuk memanfaatkan sistem pinjaman online ini. Pesatnya partisipasi masyarakat dalam pinjaman online ini, mendorong lembaga keuangan untuk mempromosikan kemudahan syarat pinjaman yang menurut mereka lebih mudah jika dibandingkan dengan lembaga keuangan lain. Penawaran pinjaman dengan menggunakan SMS semakin gencar dilakukan oleh lembaga keuangan. Aturan mengenai penawaran layanan pinjaman ini diatur dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 77/POJK.01/2016 Tentang Layanan Pinjam Meminjam Uang Berbasis Teknologi Informasi. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan pendekatan yuridis-normatif yaitu penelitian yang difokuskan untuk mengkaji penerapan kaidah-kaidah atau norma-norma hukum dalam hukum positif. Metode analisis yang digunakan adalah yuridis kualitatif yang bertolak dari teori, konsep, maupun peraturan perundang-undangan yang ada sebagai norma hukum positif untuk kemudian dianalisis secara kualitatif, tanpa menggunakan rumus dan angka. Kesimpulan dari penulisan ini adalah, masyarakat harus ikut aktif dalam mencari aturan-aturan mengenai pinjaman online, dan juga aktif untuk melaporkan kepada pihak berwenang jika suatu lembaga terbukti melakukan sebuah pelanggaran, agar masyarat sebagai konsumen maupun calon konsumen dapat terlindungi dan memanfaatkan kemajuan teknologi finansial ini sebaik mungkin. Kata Kunci: Teknologi Finansial, Pinjam Meminjam, Perlindungan Konsumen

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum 2018
Depositing User: Lilis Atikah
Date Deposited: 07 Oct 2020 02:33
Last Modified: 07 Oct 2020 02:33
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/48993

Actions (login required)

View Item View Item