Luqman Hanafi Anwar, 143020142 and Sumartini, DS and Thomas Gozali, DS (2019) PENDUGAAN UMUR SIMPAN COOKIES AMPAS KECAP FREE GLUTEN DENGAN MENGGUNAKAN METODE ASLT. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
LUQMAN HANAFI ANWAR_143020142_TEKNOLOGI PANGAN.pdf Download (397kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menduga umur simpan cookies coklat ampas kecap free gluten. Manfaat penelitian ini adalah untuk memanfaatkan limbah dari sumber daya pangan lokal serta mengurangi ketergantungan terhadap tepung terigu. Metode penelitian ini dilakukan dalam dua tahap, yaitu penelitian pendahuluan dan penelitian utama. Penelitian pendahuluan yang dilakukan yaitu analisis kadar NaCl pada ampas kecap yang direndam selama 24 jam dan penentuan formula cookies terpilih. Penelitian utama yaitu menentukan titik kritis menggunakan metode ASLT yang kemudian dilakukan perhitungan pendugaan umur simpan menggunakan metode Arrhenius serta analisis kadar air dan TPC selama masa penyimpanan. Hasil penelitian pendahuluan menunjukan kadar NaCl pada ampas kecap sebesar 1,14%, sampel F2 (1,5 : 0,5) merupakan sampel terpilih berdasarkan keunggulan dari segi warna, rasa, aroma, tekstur, dan after taste pada produk yang disukai panelis. Hasil penelitian utama menunjukan cookies coklat ampas kecap free gluten yang dibuat dari perbandingan tepung mocaf dan tepung ampas kecap memberikan korelasi positif (+) terhadap respon kadar air dan laju jumlah total mikroba. Kata kunci : Perbandingan tepung mocaf dan tepung ampas kecap, Cookies free gluten, Umur simpan.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2018 |
Depositing User: | Ms sri - |
Date Deposited: | 28 Sep 2019 05:13 |
Last Modified: | 28 Sep 2019 05:13 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/44598 |
Actions (login required)
View Item |