PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. LINTAS MEDIATAMA BANDUNG

Dwi Siti Nurjami, 152040083 (2019) PENGARUH DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. LINTAS MEDIATAMA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (311kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (10kB) | Preview
[img]
Preview
Text
cover.pdf

Download (103kB) | Preview
[img]
Preview
Text
lembar pengesahan.pdf

Download (149kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (351kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK PT. Lintas Mediatama Bandung adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang periklanan. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa pada saat ini perusahaan sedang mengalami permasalahan yang dihadapi pada kinerja karyawannya yang belum memenuhi harapan perusahaan. Permasalahan tersebut disebabkan karena rendahnya pelaksanaan disiplin kerja karyawan untuk bekerja secara optimal. Tujuan penelitian yang dilakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Lintas Mediatama Bandung dan untuk mengetahui hambatan yang dihadapi serta usaha apa saja yang dilakukan dalam mengatasi hambatan tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif analisis dan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah penelitan kepustakaan dan penelitian lapangan yang meliputi observasi non partisipan, wawancara terstruktur dan penyebaran angket kepada 65 responden. Untuk analisis data yang digunakan yaitu rumus presentase, analisis skor, uji validitas, uji reliabilitas, regresi linear sederhana, korelasi rank sperman dan koefisien determinasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh positif disiplin kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Lintas Mediatama Bandung. Analisis koefisien korelasi yang diperoleh melalui perhitungan rank spearman sebesar 0,923 Sedangkan melalui pengujian regresi linear sederhana diperoleh hasil persamaan Y= 2,566 + 1,236 X. Selain itu didapatkan pula koefisien determinasi sebesar 85,19% , hal ini menunjukkan bahwa tingkat pengaruhnya tinggi, sisanya 14,81% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain diluar penelitian. PT. Lintas Mediatama Bandung dalam pelaksanaan disiplin kerja mengalami beberapa hambatan, diantaranya yaitu Kemampuan karyawan dalam melaksanakan tugasnya masih rendah, Pimpinan masih kurang tegas kepada karyawan yang indisipliner, Dalam pelaksanaan disiplin kerja seperti, absensi, keterlambatan dan kelalaian ini sering dilakukan karyawan. Saran-saran yang dapat peneliti kemukakan yaitu tujuan dan kemampuan karyawan harus lebih bisa dikembangkan lagi karyawan harus paham dari tujuan pekerjaan yang dikerjakannya, pemimpin harus berupaya lebih tegas dalam memberikan sanksi hukuman, menegur maupun memberikan peringatan kepada bawahannya yang memang sudah melanggar peraturan, perusahaan sebaiknya melakukan pertemuan khusus dengan karyawan tersebut mengenai penyebab keterlambatan setiap kali ia terlambat, maupun yang tidak masuk bekerja sama sekali tanpa alasan yang akurat. Kata Kunci: Disiplin Kerja dan Kinerja Karyawan

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2015
Depositing User: Mr Iwan Ridwan Iwan
Date Deposited: 10 Sep 2019 01:12
Last Modified: 10 Sep 2019 01:12
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/43161

Actions (login required)

View Item View Item