PERBUATAN MELAWAN HUKUM DALAM PERJANJIAN KERJASAMA YANG MENIMBULKAN TERJADINYA PERALIHAN HAK MILIK ATAS OBJEK JAMINAN DIHUBUNGKAN DENGAN BUKU III KUHPERDATA

Uswatun Hasanah, 151000030 (2019) PERBUATAN MELAWAN HUKUM DALAM PERJANJIAN KERJASAMA YANG MENIMBULKAN TERJADINYA PERALIHAN HAK MILIK ATAS OBJEK JAMINAN DIHUBUNGKAN DENGAN BUKU III KUHPERDATA. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Hukum Unpas.

[img] Text
10-BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (108kB)
[img] Text
11-BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (318kB)
[img]
Preview
Text
13-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (160kB) | Preview
[img] Text
12-BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (88kB)
[img]
Preview
Text
07-DAFTAR ISI.pdf

Download (178kB) | Preview
[img]
Preview
Text
01-COVER.pdf

Download (104kB) | Preview
[img]
Preview
Text
08-BAB I.pdf

Download (373kB) | Preview
[img]
Preview
Text
09-BAB II.pdf

Download (445kB) | Preview

Abstract

Perbuatan Melawan Hukum tidak selalu memiliki arti sekedar perbuatan yang bertentangan atau melanggar Undang-Undang, akan tetapi suatu perbuatan yang berlawanan dengan kepatutan yang harus diindahkan dalam pergaulan masyarakat terhadap pribadi atau benda orang lain. Salah satu permasalahan yang terjadi dalam praktik adalah adanya suatu Perjanjian Kerjasama yang diaktakan atau dibuat oleh Notaris, yang isi di dalamnya mengandung klausul yang dapat berpotensi terjadinya persengketaan atau perbuatan melawan hukum yang dilakukan oleh para pihak. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui, mengkaji dan menganalisis tentang terjadinya perbuatan melawan hukum dalam perjanjian kerjasama yang menimbulkan peralihan hak milik atas objek jaminan dan upaya penyelesaian yang dapat dilakukan akibat terjadinya perbuatan melawan hukum dalam perjanjian kerjasama yang menimbulkan terjadinya peralihan hak milik atas objek jaminan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini bersifat Deskriptif Analitis yaitu menggambarkan masalah-masalah yang kemudian dianalisa permasalahannya melalui data-data yang telah dikumpulkan kemudian diolah berlandaskan teori-teori dan konsep-konsep yang digunakan, dengan pendekatan Yuridis Normatif yaitu hukum dikonsepsikan sebagai norma-norma, kaidah, asas serta dogma-dogma, Tahap Penelitian dilakukan melalui tahap Penelitian Kepustakaan menggunakan bahan-bahan hukum primer seperti peraturan perundang-undangan, bahan hukum sekunder sebagai penjelas mengenai bahan hukum primer berupa buku-buku yang ada hubungannya dengan penulisan Skripsi dan bahan hukum tersier sebagai bahan hukum penjelasan terhadap bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder, serta Studi Lapangan yaitu menggunakan data lapangan untuk memperoleh data primer sebagai penunjang data sekunder dalam bentuk pengambilan data, Teknik Pengumpulan data berupa Studi Dokumen yaitu suatu proses pengadaan data untuk keperluan penelitian, Alat Pengumpulan Data dengan cara menginventarisasi bahan-bahan hukum berupa catatan yang relevan serta pengambilan data kemudian dianalisis secara Yuridis Kualitatif yaitu penelitian bertitik tolak dari peraturan yang ada sebagai hukum positif kemudian Analisis Data yang bertitik tolak pada usaha-usaha penemuan asas dan informasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) terjadinya perbuatan melawan hukum yang dilakukan oleh Tuan Dedy Hanurawan dengan cara mengajukan akta jual beli atas aset atau objek jaminan berupa bangunan dan tanah dalam perjanjian kerjasama kepada Notaris/Pejabat Pembuat Akta Tanah, balik nama sertipikat hak tanah, kemudian tanah dan bangunan dijadikan hak tanggungan dengan perjanjian kredit kepada PT. Bank Danamon Indonesia Tbk, (2) akibat hukum yang timbul dari perjanjian kerjasama yang menimbulkan terjadinya peralihan hak milik atas objek jaminan, pelaku harus bertanggung jawab mengganti kerugian tersebut sesuai dalam Pasal 1365 KUHPerdata, (3) upaya penyelesaian yang dapat dilakukan dalam kasus ini yaitu Tuan Dedy Hanurawan bertanggung jawab langsung membayar ganti rugi kepada Tuan Mahatma Dewanpraya sebesar Rp. 4.000.000.000 (empat miliar rupiah). Kata Kunci: Perbuatan Melawan Hukum, Perjanjian Kerjasama, Peralihan Hak Milik Atas Objek Jaminan, Buku III KUHPerdata.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum 2018
Depositing User: Lilis Atikah
Date Deposited: 05 Sep 2019 14:05
Last Modified: 13 Sep 2019 03:17
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/42939

Actions (login required)

View Item View Item