POLA KOMUNIKASI PRAJURIT TNI ANGKATAN DARAT DALAM INTERAKSI SOSIAL DI RESIMEN INDUK KODAM III SILIWANGI JAWA BARAT

Ulfha Fauziah, 152050332 (2019) POLA KOMUNIKASI PRAJURIT TNI ANGKATAN DARAT DALAM INTERAKSI SOSIAL DI RESIMEN INDUK KODAM III SILIWANGI JAWA BARAT. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (195kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (390kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PERSETUJUAN.pdf

Download (107kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (24kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (373kB) | Preview

Abstract

Judul dari penelitian ini adalah “Pola Komunikasi Prajurit TNI Angkatan Darat dalam Interaksi Sosial di Resimen Induk Kodam III Siliwangi Jawa Barat”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi yang dilakukan oleh Prajurit TNI Angkatan Darat dalam interaksi sosial di kesatuan mereka bertugas. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Teori yang digunakan adalah Teori Interaksi Simbolik George Herbert Blummer. Sedangkan teknik pengumpulan data yang peneliti gunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi, dan literatur. Peneliti menggunakan triangulasi untuk mendapatkan hasil data yang valid dengan menggunakan triangulasi sumber, triangulasi teknik dan tiangulasi waktu. Selain itu peneliti juga melakukan cara mengecek kredibilitas data dengan menggunakan bahan referensi dan membercheck. Dari hasil pengamatan dan pengumpulan data yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa pola komunikasi prajurit TNI-AD dalam interkasi sosial yang terjadi di Resimen Induk Kodam III/Siliwangi terdiri dari : Pertama, Pola komunikasi primer, dalam komunikasi ini terdapat dua lambang yaitu lambang verbal dengan menggunakan Bahasa Indonesia dan lambang non verbal seperti mengangkat tangan atau menganggukan kepala seraya hormat, mengepal tangan, serta membusungkan dada untuk sikap tegap. Kedua, Pola komunikasi sekunder, pada saat prajurit TNI-AD bertugas di hutan perang, mereka menggunakan media seperti Tactical System, BMS (Battlefield Management System) CY-16H, dan Handy Talky. Sedangkan penggunaan media pada saat kondisi non perang, yaitu handphone, microfon dan wireless. Ketiga, Pola komunikasi linear, yang mana proses penyampaian informasi atau instruksi dari komandan kepada anggota terjadi secara struktural baik itu melalui media atau secara langsung. Keempat, Pola komunikasi sirkular, hal ini terlihat ketika para prajurit berdiskusi, bersenda gurau dan bekerjasama satu sama lain untuk merealisasikan setiap tugas yang di perintahkan oleh komandan atau atasan supaya berjalan dengan baik. Peneliti merekomendasikan sebaiknya dilakukan pembelajaran untuk para Prajurit TNI-AD dalam berinteraksi sosial, supaya proses komunikasi tidak kaku dan cenderung santai. Kata Kunci : Pola Komunikasi, TNI Angkatan Darat, Interaksi Sosial

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2015
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 15 Aug 2019 06:46
Last Modified: 15 Aug 2019 06:46
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/42590

Actions (login required)

View Item View Item