USULAN RENCANA PERBAIKAN KUALITAS PRODUK JARUM SUNTIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIX SIGMA (STUDI KASUS : PT. MITRA RAJAWALI BANJARAN)

HANA IZHHARUL HAQ, 143010103 (2018) USULAN RENCANA PERBAIKAN KUALITAS PRODUK JARUM SUNTIK DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIX SIGMA (STUDI KASUS : PT. MITRA RAJAWALI BANJARAN). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
143010103_HANA IZHHARUL HAQ_USULAN RENCANA PERBAIKAN KUALITAS PRODUK JARUM SUNTIK DENGAN METODE SIX SIGMA.pdf

Download (219kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

PT. Mitra Rajawali Banjaran (MRB) adalah perusahaan BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang bergerak dalam bidang industri alat kesehatan yang merupakan pabrik kondom pertama di Indonesia dan yang terbesar di Asia Tenggara. Selain kondom, salah satu produk yang di produksi oleh PT. MRB adalah jarum suntik. Pada akhir tahun 2017, Indonesia mengalami meningkatnya penyebaran wabah penyekit difteri yang menyebabkan Menteri Kesehatan mengeluarkan imbauan yang menegaskan seluruh anak di Indonesia wajib imunisasi. Dengan adanya imbauan ini menjadikan permintaan jarum suntik di PT. MRB meningkat. Pada produksi jarum suntik di PT. MRB memiliki standar kualitas 2%, namun pada saat ini masih ada periode yang melampaui angka 2%. Berdasarkan keadaan seperti ini maka penelitian di fokuskan untuk menemukan solusi agar jumlah produk cacat berkurang dengan menggunakan metode six sigma DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve and Control). Penelitian ini dilakukan di bagian produksi jarum suntik PT. MRB dengan menggunakan data reject pada tahun 2017 dibatasi dengan tahap control merupakan usualan perbaikan. Dengan asumsi seluruh keadaan aktivitas dan kurs mata uang di anggap stabil, karyawan memiliki kemampuan yang sama dan proses produksi yang dilewati semua jenis jarum suntik adalah sama. Dengan analisis yang dilakukan didapat tiga jenis reject tertinggi yang dijadikan CTQ yaitu reject injection assembling, reject injection moulding barrel dan reject printing barrel, sehingga didapatkan nilai DPMO yaitu 5643,038 dengan nilai sigma 4,03. Dengan usulan perbaikan kualitas yaitu melakukan maintenance mesin assembling dan chiller, lakukan pengecekan secara rutin oleh operator untuk melihat kondisi screen printing, dan gunakan lap/kain yang bersih untuk membersihkan screen printing. Kata Kunci : Six Sigma, DMAIC (Define, Measure, Analyze, Improve, Control), FMEA( Failure Mode and Effect Analysis).

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2018
Depositing User: Irwan Kustiawan Kosasih
Date Deposited: 23 Oct 2018 02:23
Last Modified: 23 Oct 2018 02:23
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/39565

Actions (login required)

View Item View Item