Rizky Aeni Buanatullah A, 142050197 (2018) PEMANFAATAN MEDIA ONLINE DALAM MENYELAMATKAN INDUSTRI MEDIA CETAK PIKIRAN RAKYAT BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.
Text
BAB II.docx Download (51kB) |
||
Text
ABSTRAK.docx Download (32kB) |
||
Text
COVER.docx Download (68kB) |
||
Text
BAB I.docx Download (35kB) |
||
|
Image
LEMBAR PENGESAHAN.jpg Download (2MB) | Preview |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.docx Download (19kB) |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Pemanfaatan Media Online Dalam Menyelamatkan Industri Media Cetak Pikiran Rakyat Bandung” media cetak Pikiran Rakyat Bandung yang dengan motto nya dari rakyat-oleh-rakyat-untuk-rakyat ini merupakan surat kabar yang mendomisili di Jawa Barat, sejak awal berdirinya, media cetak Pikiran Rakyat menyatakan diri sebagai surat kabar daerah. Dalam jenis penelitian ini peneliti menggunakan metode kualitatif dengan paradigma konstruktivisme, penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data yaitu studi pustaka, wawancara mendalam dan dokumentasi, model analisis data dalam penelitian ini mengikuti konsep yang diberikan oleh Miles dan Huberman dalam penelitian ini menggunakan teori mediamorfosis dan teori konvergensi sebagai teori pendukung. Di masa sekarang ini, tidak seperti dulu, dimana sekarang dapat dikatakan orang-orang membutuhkan media informasi layaknya seperti kebutuhan primer atau pokok. Hal ini terjadi karena pesatnya kemajuan teknologi, dimana banyak terdapat media baru seperti media online. Industri media cetak Pikiran Rakyat telah melakukan antisipasi dini dengan membuat media online untuk mendampingi media cetak yang diterbitkan. Pikiran Rakyat menemukan cara-cara yang baru untuk menghantarkan isi media baru kepada khalayak baru. Media cetak Pikiran Rakyat memanfaatkan kecanggihan teknologi saat ini dengan saling bersinergi dengan media online nya yang berupa website atau koran digital dengan konten yang lebih unik dan menarik agar industri media cetaknya tidak mati dan tetapa terjaga eksistensinya. Dalam penelitian yang berfokus pada bagaimana pemanfaatan media online dalam menyelamatkan media cetak Pikiran Rakyat, dengan ini peneliti dapat menyimpulkan bahwa kehadiran media online ini tidak membunuh media cetak melainkan membantu menghidupkannya, dengan pemanfaatan media online yang dilakukan oleh media cetak Pikiran Rakyat ini akan berpengaruh pada pendapatan yang akan menjadi sumber keuangan yang besar di masa depan.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2018 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 15 Oct 2018 06:02 |
Last Modified: | 15 Oct 2018 06:02 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/39162 |
Actions (login required)
View Item |