Nur Fitri Yana, 122040017 (2018) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA SHOWROOM MOBIL ANUGRAH KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.
|
Text
RINGKESAN.pdf Download (86kB) | Preview |
|
|
Text
daftar pustaka.pdf Download (90kB) | Preview |
|
|
Text
bab 1kk.pdf Download (336kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK indonesia.pdf Download (87kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRACT.pdf Download (86kB) | Preview |
|
|
Image
Scan2.jpg Download (206kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II KAKA 2.pdf Download (349kB) | Preview |
|
|
Text
cover skripsi.pdf Download (25kB) | Preview |
Abstract
Showroom Mobil Anugrah merupakan salah satu bidang usaha yang bergerak dalam pelayanan jasa. Pelayanan yang diberikan oleh Showroom Mobil Anugrah meliputi menyervise mobil, jual beli mobil bekas dan lain-lain. Fasilitas Ruang tunggu, adanya Televisi , bengkel, dan lain-lain. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di Showroom Mobil Anugrah Kota Bandung, diketahui bahwa terdapat permasalahan sehubungan dengan kualitas pelayanan yang berpengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Kondisi kualitas pelayanan menurut jumlah total skor yaitu 1135 yang berarti baik sedangkan kepuasan pelanggan menurut jumlah total skor yaitu 1166 yang berarti cukup baik. Peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif, dengan pendekatan kuantitatif, sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara terstruktur, penyebaran angket dan data sekunder melalui penelitian kepustakaan. Analisi data yang digunakan uji validitas instrument, uji reliabilotas instrument, pengujian hipotesis, koefisien korelasi x dan y, regresi linier sederhana, korelasi product moment person dan analisa koefisien determinasi. Berdasarkan hasil pengolahan data korelasi person 0,883 maka termasuk dalam kategori hubungan yang kuat, sehingga dapat dikatakan bahwa hubungan antara kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan mempunyai hubungan yang sangat kuat dan searah. Hasil dari koefisien determinasi 77,97% yang berarti variable kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan memiliki pengaruh yang signifikan dan sisanya 22,03% variabel kepuasan pelanggan dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian. Hambatan-hambatan yang dihadapi oleh Showroom Mobil Anugrah Kota Bandung yaitu keterbatasan sumber daya manusia pada bagian bengkel membuat pengerjaan jasa service cukup lama dan tidak adanya nomor antrian untuk pelayanan. Usaha-usaha untuk menanggulangi hambatan tersebut yaitu untuk mengatasi kurangnya pegawai pada bagian bengkel, showroom mobil Anugrah Kota Bandung harus merekrut pegawai baru khusus untuk bagian bengkel. Adapun saran-saran peneliti yaitu dalam melaksanakan Kualitas Pelayanan yang telah diterapkan dan direncanakan sebelumnya, adanya pembagian nomor antrian pada bagian bengkel, adanya peralatan teknologi seperti computer untuk memudahkan menyimpan data atau memudahkan transaksi.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2018 |
Depositing User: | Mr Iwan Ridwan Iwan |
Date Deposited: | 11 Oct 2018 01:55 |
Last Modified: | 11 Oct 2018 01:55 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/38517 |
Actions (login required)
View Item |