PERANAN INDONESIAN NETHERLANDS ASSOCIATION PADA SEKTOR PEREKONOMIAN DALAM MEMONITOR PERKEMBANGAN BURSA PASAR INDONESIA DAN BURSA PASAR BELANDA

Andryan Putra Budi Nugroho, 042030182 (2018) PERANAN INDONESIAN NETHERLANDS ASSOCIATION PADA SEKTOR PEREKONOMIAN DALAM MEMONITOR PERKEMBANGAN BURSA PASAR INDONESIA DAN BURSA PASAR BELANDA. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (74kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (32kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (3kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (87kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (9kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRACT ENGLISH.pdf

Download (4kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK BASA SUNDA.pdf

Download (4kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (5kB) | Preview

Abstract

Indonesian Netherlands Association (INA) adalah kamar dagang antara Indonesia, Belgia, Belanda, dan Luxemburg (BENELUX) di Indonesia. Selama hampir 30 tahun INA telah turut membantu dalam perkembangan perdagangan dan investasi baru antara Indonesia dan Belanda dan sejak tahun 2004 juga mencakup Belgia. INA memiliki kantor pusat di Jakarta dan sebuah kantor di The Hague, Belanda. INA bekerjasama dengan sangat baik dengan pemerintah Belanda dan juga dengan banyak organisasi bisnis di Belanda untuk mendorong kerjasama dalam bidang perekonomian antara empat Negara tersebut dan menawarkan berbagai macam instrument untuk perdagangan pembiayaan investasi, alih teknologi, dan dukungan manajemen. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan program kerja INA dalam mendukung hubungan perekonomian kedua Negara tersebut. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana cara INA dalam melihat perkembangan perdagangan Indonesia-Belanda. Serta dapat juga mengetahui kendala-kendala yang dihadapi INA dalam mendukung proses perekonomian Indonesia-Belanda. Dalam penelitian ini terdapat dua metode penelitian, yaitu Metode Deskripsi-Analitis yang menjelaskan tentang adanya pelaksanaan program kerja INA pada sektor perekonomian dan menjelaskan pula adanya dampak yang mempengaruhi perkembangan perekonomian. Serta Metode Historis-Analitis yaitu cara pemecahan masalah dan kendala-kendala INA dalam memonitor perkembangan perekonomian Indonesia dan Belanda dengan mengumpulkan datadata dan fakta-fakta mengenai sejarah berdirinya INA. Dengan demikian dalam penelitian ini penulis menyimpulkan bahwa pelaksanaan program kerja Indonesian Netherlands Association akan sangat berpengaruh terhadap perkembangan perekonomian Indonesia dengan Belanda sehingga segala kendala-kendala yang berpengaruh terhadap perkembangan perekonomian Indonesia dengan Belanda dapat terselesaikan serta akan terjadi peningkatan perekonomian kearah yang lebih baik dalam menjalin hubungan bilateral kedua Negara tersebut. Kata Kunci : Peranan INA, Bursa Pasar Indonesia dan Bursa Pasar Belanda

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional 2018
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 24 Aug 2018 06:45
Last Modified: 24 Aug 2018 06:45
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/35697

Actions (login required)

View Item View Item