FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS PASUNDAN (UNPAS) (2018) LAPORAN AKHIR POTENSI PAJAK PARKIR DALAM GEDUNG DI KOTA BANDUNG. FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS PASUNDAN (UNPAS).
Text
KATA PENGANTAR.docx Download (15kB) |
Abstract
Potensi penerimaan pajak parkir di Kota Bandung diperkirakan masih tinggi, sehingga memungkinkan untuk ditingkatkan dari realisasi maupun target yang ditetapkan saat ini. Peningkatan penerimaan pajak parkir sangat tergantung pada kepatuhan wajib pajak, terutama berkaitan dengan penyampaian informasi terkait dasar pengenaan pajak parkir yang harus dibayarkan ke Pemerintah Kota Bandung. Untuk meningkatkan penerimaan pajak parkir Kota Bandung, diperlukan langkah-langkah evaluasi terhadap kepatuhan wajib pajak dalam memenuhi kewajibannya, dimana hal tersebut dapat dilakukan dengan melakukan tindakan audit atas penyelenggaraan perparkiran swasta di Kota Bandung. Potensi penerimaan pajak parkir di Kota Bandung diperkirakan melebihi Rp.100 Milyar, sehingga dengan kondisi penerimaan pajak parkir yang ada saat ini diduga tingkat kebocorannya masih sangat tinggi. Terkait pengajuan IPTP, maka dalam hal ini harus diatur lebih ketat dengan persyaratan yang rinci dan terukur, sehingga dalam jangka menengah dapat memudahkan evaluasi dan penindakan terkait adanya dugaan penyalagunaan kewajiban pembayaran pajak parkir. Untuk meningkatkan akurasi sistem informasi perpajakan terkait terkait pajak parkir, maka penting untuk dipertimbangkan menyempurnaan sistem informasi perparkiran yang lebih lengkap, akurat dan dapat dipertanggung-jawabkan.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | DOCUMENT |
Divisions: | Dokumen Unpas > 2018 |
Depositing User: | Lucky Oktaviana |
Date Deposited: | 28 Jun 2018 06:53 |
Last Modified: | 28 Jun 2018 06:53 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/34101 |
Actions (login required)
View Item |