PENGARUH PERBANDINGAN RUMPUT LAUT (Eucheuma cottonii) DAN UMBI BIT (Beta Vulgaris L) TERHADAP KARAKTERISTIK MODIFIKASI SELAI LEMBARAN

R. AFINA NUR FATIMAH, 133020019 and Yudi Garnida, DS and Iyan Sofyan, ds (2018) PENGARUH PERBANDINGAN RUMPUT LAUT (Eucheuma cottonii) DAN UMBI BIT (Beta Vulgaris L) TERHADAP KARAKTERISTIK MODIFIKASI SELAI LEMBARAN. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK_AFINA_133020019.pdf

Download (91kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER_AFINA_133020019.pdf

Download (12kB) | Preview
[img]
Preview
Text
PENDAHULUAN_AFINA_133020019.pdf

Download (109kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari pengaruh perbandingan rumput laut dan umbi bit terhadap karakteristik selai lembaran. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan satu faktor dan tiga kali ulangan. Faktor-faktor dalam penelitian ini adalah perbandingan rumput laut dengan umbi bit (A) dengan 9 taraf perlakuan, yaitu 5 : 1 (a1), 4 : 1 (a2), 3 : 1 (a3), 2 : 1 (a4) , 1 : 1 (a5), 1 : 2 (a6), 1 : 3 (a7), 1: 4 (a8), 1 : 5 (a9). Respon pada penelitian ini adalah respon kimia yaitu kadar air, kadar serat kasar dan kadar gula total. Respon fisik yang digunakan yaitu total padatan terlarut. Respon organoleptik yang meliputi rasa, warna, tekstur dan aftertaste. Sampel terpilih yang dianalisis meliputi aktivitas antioksidan. Hasil penelitian menunjukan perbandingan rumput laut dengan umbi bit berpengaruh terhadap respon kimia meliputi kadar air, kadar serat kasar dan kadar gula total sedangkan pada respon organoleptik berpengaruh terhadap atribut rasa, warna, tekstur dan aftertaste serta berpengaruh terhadap total padatan terlarut. Hasil analisis sampel terpilih (rumput laut dengan umbi bit) adalah a5 dengan aktivitas antioksidan sebesar 3880,67 ppm. Kata kunci : rumput laut Eucheuma cottonii, umbi bit, selai lembaran

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2018
Depositing User: Users 5 not found.
Date Deposited: 23 Feb 2018 07:44
Last Modified: 17 Apr 2023 02:09
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/33533

Actions (login required)

View Item View Item