IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG ERPENGARUH TERHADAP HARGA LAHAN DI KAWASAN PERKOTAAN LEMBANG

CECEP SAEFUL MILAH, 083060041 and Ari Djatmiko, DS and Enadang Hadiansyah, DS (2016) IDENTIFIKASI FAKTOR-FAKTOR YANG ERPENGARUH TERHADAP HARGA LAHAN DI KAWASAN PERKOTAAN LEMBANG. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (26kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (189kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Kawasan Perkotaan Lembang secara fungsional sebagai pusat kegiatan lokal wilayah Kabupaten Bandung Barat terus mengalami pembangunan. Konsekuensinya terjadi kebutuhan lahan yang luas. Kebutuhan lahan tersebut mengakibatkan perubahan tata guna lahan, yang kemudian berdampak terjadinya peningkatan harga lahan. Perkembangan Kawasan Perkotaan Lembang yang linier memusat ke arah pusat kota dan memanjang mengikuti pola jaringan jalan yang sudah ada menyebabkan harga lahan lebih tinggi di zona pusat kota jika dibandingkan dengan lokasi lainnya. Tinjauan mengenai informasi harga lahan sangat penting dalam perencanaan kota, karena informasi tersebut berguna untuk merencanakan kegiatan kota. Seperti yang telah diketahui, bahwa salah satu kegiatan utama perencanaan kota adalah mengatur kebutuhan fisik untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia dengan berbagai kegiatan fisiknya. Dalam lingkup yang lebih luas kebutuhan fisik ini adalah berupa penyediaan akan kebutuhan ruang seperti lahan (Djoko Sujarto, 1985). Teori nilai lahan perkotaan dan model penggunaan lahan menunjukan berbagi faktor yang mempengaruhi formasi harga lahan secara umum, serta karakterisik lahan yang mempengaruhi harga lahan di suatu lokasi. Dari berbagai penelitian terungkap, bahwa melonjaknya harga lahan dipengaruhi sejumlah faktor, terutama investasi pemerintah dalam bentuk prasarana kota. Berdasarkan kondisi tersebut, maka studi ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang berpengaruh terhadap harga lahan pasar. Untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang berpengaruh maka digunakan metode analisis regresi berganda. Hasil dari studi yang dilakukan di Kawasan Perkotaan Lembang, menunjukan bahwa harga lahan yang tinggi cenderung ditempati oleh fungsi pemanfaatan lahan komersil seperti kegiatan perdagangan dan jasa, faktor jumlah jaringan listrik menunjukan kelengkapan infrastruktur, faktor jarak terhadap pusat kota juga mempunyai keterkaitan dengan harga lahan, hal ini menunjukan kemudahan pencapaian dan tingkat aksesibilitas lahan terhadap pemenuhan kebutuhan pangan, dimana semakin dekat dengan pusat kota maka harga lahan akan semakin tinggi harganya dan semakin jauh dari pusat kota maka harga lahan akan semakin rendah harganya, Hasil penelitian ini diharapkan sebagai masukan untuk pengembangan struktur ruang kota dalam merencanakan, mengembangkan dan meningkatkan aktivitas wilayah-wilayah yang potensi untuk dikembangkan. Kata kunci : harga lahan ,faktor-faktor ,kondisi lokasi lahan permukiman

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Planologi 2016
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 12 Apr 2016 07:10
Last Modified: 12 Apr 2016 07:10
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/3258

Actions (login required)

View Item View Item