PEMBANGUNAN APLIKASI PEMBELAJARAN PENGURUTAN PADA KONSEP ALGORITMA BERBASIS MULTIMEDIA

AHDIYAKA ROBBY KURNIANSYAH, 123040162 and Mellia Liyanthy, Ds and Fajar Darmawan, DS (2017) PEMBANGUNAN APLIKASI PEMBELAJARAN PENGURUTAN PADA KONSEP ALGORITMA BERBASIS MULTIMEDIA. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (15kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab1.pdf

Download (856kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover_dll.pdf

Download (922kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Matakuliah algoritma memiliki cukup banyak materi, seperti konsep mengenai tipe data, larik (array), percabangan atau pemilihan, prosedur dan fungsi, matriks, algoritma rekursif, algoritma pencarian, dan algoritma pengurutan. Maka dari itu tidak sedikit mahasiswa tingkat awal kesulitan untuk menangkap materi matakuliah yang cukup banyak, salah satunya materi mengenai algoritma pengurutan (sorting). Oleh sebab itu, dirasa perlunya untuk memperkaya media pembelajaran untuk menambah pengetahuan mahasiswa dalam memahami algoritma pengurutan dengan berbasis multimedia. Computer Assisted Instruction (CAI) merupakan suatu sistem penyampaian materi pelajaran berbasis komputer yang pelajarannya dirancang dan diprogram ke dalam sistem tersebut secara komunikatif dan interaktif. Metode CAI itu sendiri memanfaatkan multimedia interaktif dalam pembangunan aplikasi pembelajaran. Penelitian tugas akhir ini memaparkan proses pembangunan aplikasi pembelajaran pengurutan pada konsep algoritma berbasis multimedia dengan tahapan-tahapan Multimedia Development Life Cycle (MDLC) sehingga mempermudah pembangunan aplikasi pembelajaran yang dapat beroprasi dengan baik. Dengan menerapkan metode CAI dan berbasis multimedia diharapkan dapat menyajikan informasi yang dapat dilihat, didengar dan dilakukan, sehingga sangatlah efektif untuk menjadi media pembelajaran alternatif selain, buku, ebook dan slide untuk menunjang mahasiswa memperoleh pemahaman dalam algoritma pengurutan. Kata Kunci : Algoritma, Algoritma Pengurutan, CAI, MDLC, Multimedia Interaktif, Aplikasi Pembelajaran

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika 2017
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 24 Oct 2017 07:49
Last Modified: 24 Oct 2017 07:49
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31471

Actions (login required)

View Item View Item