Nice Dwi Pratika, NPM. 158020047 (2017) Pengaruh Konflik Interpersonal dan Beban Kerja terhadap Stres Kerja Serta Implikasinya pada Kinerja Perawat di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Ramahadi Kab.Purwakarta. Thesis(S2) thesis, UNPAS.
Text
TESIS NICE JURNAL TESIS.docx Download (52kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mengkaji dan menganalisis: Konflik interpersonal perawat, beban kerja, stres kerja dan kinerja perawat di ruang rawat inap Rumah Sakit Ramahadi, serta pengaruh Konflik interpersonal perawat, beban kerja dan stres kerja terhadap kinerja perawat baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini merupakan penelitian dengan metode survey. Survey yang digunakan adalah bersifat deskriptif dan verifikatif dengan konsep riset evaluasi. Penelitian ini menggunakan tekhnik analisis jalur (path analysis) untuk melihat secara langsung pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Unit observasi dalam penelitian ini adalah perawat di ruang rawat inap Rumah Sakit Ramahadi Kab. Purwakarta. jumlah sampel yang digunakan adalah seluruh perawat pelaksana di ruang rawat inap Rumah Sakit Ramahadi tahun 2017 berjumlah 65 orang karena ada 6 orang perawat tidak memenuhi kriteria inklusi. Sampel dalam penelitian terdiri dari perawat pelaksana yang terbagi kedalam tiga shift kerja (pagi, siang dan malam). Hasil penelitian deskriptif menunjukkan skor rata-rata variabel konflik interpersonal sebesar 3,249 dengan kategori cukup baik, variabel beban kerja sebesar 3,402 dengan kategori baik, stres kerja sebesar 2,911 dengan kategori cukup baik dan kinerja perawat sebesar 3,205 dengan kategori cukup baik. Hasil pengolahan data melalui analisis jalur, menunjukan bahwa total pengaruh variabel Konflik Interpersonal (X1) terhadap Stres Kerja (Y) sebesar 39,7% dan variabel Beban Kerja (X2) terhadap Stres Kerja (Y) sebesar 29%. Dan total pengaruh secara simultan sebesar adalah sebesar 68,7%. sedangkan sisanya (Ɛ) sebesar 3,13%. Dan total pengaruh dari stres kerja terhadap kinerja perawat sebesar 70,6% sedangkan sisanya (ε2) 0,294 atau 29,4% merupakan faktor lain yang tidak diteliti yang mempengaruhi kinerja perawat. Kata Kunci : Konflik Interpersonal, Beban Kerja, Stres Kerja dan Kinerja
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Manajemen 2017 |
Depositing User: | asep suryana |
Date Deposited: | 21 Oct 2017 04:31 |
Last Modified: | 21 Oct 2017 04:31 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31348 |
Actions (login required)
View Item |