Analisa Postur Kerja Terhadap Pekerja Bagian Gudang Bahan Baku Dengan Menggunakan Metode RULA dan Nordic Body Map di PT. Vilour Promo Indonesia

FAISHAL SAPTIANA HADY, 123010106 and ERWIN MAULANA PRIBADI, DS and Toto Ramadhan, DS (2017) Analisa Postur Kerja Terhadap Pekerja Bagian Gudang Bahan Baku Dengan Menggunakan Metode RULA dan Nordic Body Map di PT. Vilour Promo Indonesia. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
ABSTRAKSI Indo.pdf

Download (85kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAKSI Inggris.pdf

Download (164kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (345kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (27kB) | Preview
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

Dalam menjalankan aktivitas-aktivitas bisnisnya, perusahaan harus mampu terus meningkatkan kinerjanya agar memiliki peluang untuk terus bersaing dengan perusahaan lain. Persaingan antara perusahaan yang terjadi semakin ketat, sehingga sangat diperlukan strategi dalam meningkatkan kinerja dari perusahaan tersebut. Pada kenyataannya industri di Indonesia masih mengandalkan manusia sebagai pekerja aktif. Manusia tetap saja dibutuhkan untuk mengontrol jalannya sistem. Berkenaan dengan aktivitas kerja di Pt. Vilour Promo Indonesia pada Departemen Gudang Bahan Baku masih dilakukan secara manual (Manual Material Handling), sehingga pekerja beresiko mengalami gangguan kesehatan dan keselamatan kerja. Selain itu, pada proses pengangkatan dan penurunan bahan baku (kain). Berdasarkan hasil pengamatan , para pekerja dalam melakukan pekerjaannya kurang memperhatikan sikap dan gerakan kerja yang baik, sehingga menghasilkan pekerjaan yang kurang maksimal. Teknik analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan metoda RULA (Rapid Upper Limb Assesment) dan Nordic Body Map. Metoda ini merupakan suatu metoda yang dapat digunakan secara efektif untuk mengevaluasi tingkat resiko dari suatu pekerjaan atau keluhan yang ditimbulkan akibat aktivitas didalam pekerjaan. Dalam penelitian ini diperoleh informasi bahwa dengan menggunakan metode RULA (Rapid Upper Limb Assesment), menunjukkan bahwa level kedua aktivitas pekerjaan tersebut , yaitu pengangkutan bahan baku kain ke tempat penyimpanan dan pengankatan bahan baku kain ke tempat pemotongan termasuk dalam kategori level 4, artinya kedua aktivitas tersebut mengindikasikan perubahan terhadap postur kerja harus dilakukan dengan segera. Sedangkan dengan menggunakan metoda Nordic Body Map, menunjukkan bahwa keluhan yang paling banyak dirasakan sakit terletak pada bagian punggung, dimana skor rasa sakit untuk bagian punggung ini sebesar 24 dan presentasi sangat sakit yang dirasakan pada punggung pekerja sebesar 100%. Selain itu, terlihat bahwa responden Agus dan Eko memiliki skor tingkat keluhan paling tinggi yaitu 69, disusul dengan responden Yantje memiliki skor tingkat keluhan paling tinggi kedua yaitu 64, lalu disusul oleh responden Sumargono, Yuyun, dan Tuti dengan skor tingkat keluhan sebesar 58, 37 dan 35. Sistem kerja dan sikap kerja yang ada pada Departemen Gudang Bahan Baku bisa dikatakan belum ergonomis. Sistem kerja yang kurang rapih dan kurang teratur seperti ini, bila berlangsung terus menerus akan mengakibatkan keluhan atau cedera pada pekerja dan secara tidak langsung dapat menurunkan produktivitas yang akan merugikan bagi perusahaan.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2017
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 19 Oct 2017 03:39
Last Modified: 19 Oct 2017 03:39
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/31037

Actions (login required)

View Item View Item