Implikasi Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan Representasi Matematis Ditinjau Dari Kemandirian Belajar Siswa

Rida Desnita Lutfitasari, NPM. 148060066 (2016) Implikasi Pembelajaran Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah dan Representasi Matematis Ditinjau Dari Kemandirian Belajar Siswa. Thesis(S2) thesis, UNPAS.

[img] Text
artikel Rida.docx

Download (41kB)
[img] Text
cover.docx

Download (45kB)
[img] Text
Abstrak.docx

Download (20kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.docx

Download (20kB)
[img] Text
BAB 1.docx

Download (48kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (52kB)
[img] Text
BAB III.docx
Restricted to Repository staff only

Download (50kB)
[img] Text
BAB IV.docx
Restricted to Repository staff only

Download (95kB)
[img] Text
BAB V.docx
Restricted to Repository staff only

Download (24kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya dan masih belum optimalnya kemampuan pemecahan masalah dan kemampuan representasi matematis siswa. Penelitian ini mengkaji tentang peningkatan kemampuan pemecahan masalah dan kemampuan representasi matematis yang memperoleh pembelajaran Problem Based Learning dengan pembelajaran biasa, ditinjau dari kemandirian belajar, berdasarkan kategori tinggi, sedang dan rendah. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Mix Methods tipe Embedded Design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X IPS SMA Pasundan I Cianjur. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data berupa instrumen tes kemampuan pemecahan masalah dan representasi matematis, angket kemandirian belajar, lembar observasi dan hasil wawancara. Data yang digunakan menggunakan uji perbedaan dua rata-rata Anova dua jalur (kuantitatif) dan deskripsi (kualitatif). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemandirian belajar siswa yang menggunakan pembelajaran Problem Based Learning lebih baik jika dibandingkan dengan pembelajaran konvensional. 2) Peningkatan kemampuan representasi matematis siswa yang pembelajarannya menggunakan Problem Based Learning lebih baik daripada siswa yang pembelajarannya menggunakan konvensional ditinjau dari kemandirian belajar berdasarkan kategori tinggi, sedang dan rendah. 3) Kemampuan pemecahan masalah siswa yang pembelajarannya menggunakan Problem Based Learning lebih baik daripada siswa yang pembelajarannya menggunakan konvensional ditinjau dari kemandirian belajar siswa berdasarkan kategori tinggi, sedang dan rendah. 4) Tidak terdapat hubungan antara kemampuan representasi matematis dengan kemandirian belajar , tidak terdapat hubungan antara kemampuan pemecahan masalah dengan kemandirian belajar, dan terdapat hubungan antara kemampuan pemecahan masalah dengan kemampuan representasi matematis Kata Kunci : Problem Based Learning, kemampuan pemecahan masalah, kemampuan representasi matematis, kemandirian belajar.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2016
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 19 Nov 2016 03:18
Last Modified: 26 Oct 2021 04:16
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/14115

Actions (login required)

View Item View Item