PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY UNTUK MENUMBUHKAN SEMANGAT KEBANGSAAN DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA

TESA PURWANTI, 115060020 (2016) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY UNTUK MENUMBUHKAN SEMANGAT KEBANGSAAN DAN MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img] Text
1 Cover.docx

Download (199kB)
[img] Text
7 ABSTRAK.docx

Download (12kB)
[img] Text
8 ABSRACT.docx

Download (12kB)
[img] Text
BAB I .docx

Download (27kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (76kB)
[img] Text
BAB III.docx
Restricted to Repository staff only

Download (53kB)
[img] Text
BAB IV.docx
Restricted to Repository staff only

Download (191kB)
[img] Text
BAB V.docx
Restricted to Repository staff only

Download (19kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (18kB)

Abstract

Penelitian ini berisi tentang penerapan model pembelajaran discovery untuk menumbuhkan semangat kebangsaan dan meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Cijeruk Kecamatan Ciwidey pada pembelajaran IPS Kompetensi Dasar Menghargai Jasa dan Peranan Tokoh Dalam Mempersiapkan Kemerdekaan Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan sistem siklus yang terdiri dari tahapan perencanaan, implementasi tindakan, observasi dan refleksi. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri dari 2 pertemuan pada setiap siklusnya.pada setiap siklus dilaksanakan kegiatan pembelajaran dengan menggunakan langkah-langkah model pembelajaran discovery. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes dan studi dokumentasi. Berdasarkan pelaksanaan tindakan yang dilakukansecara keseluruhan telah menunjukan adanya peningkatan dari data awal proses pembelajaran. Data yang diperoleh dari hasil observasi pada rencana pelaksanaan pembelajaran Siklus I adalah dengan persentase 61,42% dan pada siklus II meningkat menjadi 81,42%. Sedangkan untuk pelaksanaan pembelajaran dari hasil pengamatan siklus I memperoleh hasil 67,14% pada siklus II meningkat menjadi 79,04%. Adapun nilai hasil pengamatan semangat kebangsaan siswa pada siklus I adalah sebesar 45,83% pada siklus II meningkat menjadi 77,50%. Persentase hasil belajar siswa pada siklus I adalah 33% atau 10 orang siswa yang nilainya mencapai KKM, kemudian pada siklus II persentase hasil belajar siswa adalah 73,33% atau sebanyak 22 orang siswa yang nilainya mencapai KKM. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran discovery dapat menumbuhkan semangat kebangsaan dan meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Cijeruk pada pembelajaran IPS Kompetensi Dasar menghargai Jasa dan Peranan Tokoh dalam Mempersiapkan kemerdekaan. Kata Kunci : Model Pembelajaran Discovery, Semangat Kebangsaan dan Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PGSD 2016
Depositing User: Iyas -
Date Deposited: 31 Aug 2016 14:26
Last Modified: 31 Aug 2016 14:26
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/9687

Actions (login required)

View Item View Item