MANAJEMEN KINERJA ORGANISASI PUBLIK PADA DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN TASIKMALAYA

ADI KURNIA, NPM. 109213007 (2016) MANAJEMEN KINERJA ORGANISASI PUBLIK PADA DINAS PERHUBUNGAN KABUPATEN TASIKMALAYA. Disertasi(S3) thesis, UNPAS.

[img] Text
Pa Adi-Karya Ilmiah Disertasi.docx

Download (95kB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini terdiri dari beberapa fenomena (das Sein), yaitu : (1) Penetapan sasaran dan tujuan kinerja organisasi belum akurat, Faktor tim dalam kinerja organisasi, belum efektif, (2) Belum diprediksi faktor situasional dalam kinerja organisasi, (3) Lingkup penilaian kinerja organisasi, belum jelas, dan (4) Umpan balik dalam review kinerja organisasi, belum efektif ditindaklanjuti. Tujuan penelitian ini adalah untuk : (1) Mengkaji, mendeskripsikan dan mengkritisi proses manajemen kinerja yang meliputi perencanaan kinerja, pelaksanaan kinerja, penilaian kinerja, review kinerja dan perbaikan kinerja, (2) mengkaji dan mendeskripsikan strategi untuk dapat diterapkan dalam meningkatkan manajemen kinerja di Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya.Hasil penelitian ini diharapkan dapat mengahasilkan konsep dari manajemen kinerja yang dapat meningkatkan kinerja organisasi publik, khususnya Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang terkait dengan tugas pokok dan fungsi Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya. Menurut Teori Kinerja Organisasi (Wibowo, 2014) (das Sollen), “Mengingat pentingnya proses kinerja untuk menjamin tercapainya tujuan yang diharapkan dan meningkatkan prestasi kerja,diperlukan pengelolaan terhadap kinerja dengan manajemen kinerja”. Diantaranya melalui beberapa tahap, yaitu : Tahap perencanaan, (2) Tahap pelaksanaan, (3) Tahap penilaian, (4) Tahap review, dan (5) Tahap perbaikan. Berdasarkan rumusan masalah penelitian, maka metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif khususnya studi kasus deskriptif. Hasil temuan penelitian ini adalah belum efektifnya aplikasi manajemen kinerja Organisasi, yang meliputi perencaaan kinerja, pelaksanaan kinerja, penilaian kinerja, review kinerja, dan perbaikan kinerja. Strategi yang dapat diterapkan oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Tasikmalaya untuk dapat meningkatkan efektifitas manajemen kinerja dapat dilakukan dengan berbagai langkah-langkah : (1) pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Perhubungan dilaksanakan secara konsisten sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, (2) Sumber Daya Aparatur terutama kompetensi pegawai perlu diperhatikan dan ditingkatkan, (3) menumbuh kembangkan kesadaran penerapan prinsip manajemen kinerja sebagai proses reformasi birokrasi, (4) strategi perubahan, (5) kebijakan antisipatif, dan (6) Sistem penlaian internal. Kesimpulan penelitian ini dari hasil temuan penelitian tersebut disebabkan oleh karena telah terjadi perubahan yang signifikan, kondisi ketidakpastian, dan perkembangan konsep manajemen kinerja organisasi. Keywords : Manajemen Kinerja, Komitmen Organisasi, Kompetensi Aparatur, Pengembangan Manajemen Kinerja

Item Type: Thesis (Disertasi(S3))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S3-Ilmu Sosial 2016
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 16 Aug 2016 15:50
Last Modified: 16 Aug 2016 15:50
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/9442

Actions (login required)

View Item View Item