KONSEP DIRI WANITA KARIR DI PUSKESMAS KUNINGAN KABUPATEN KUNINGAN JAWA BARAT

Tsani, Silmi Indallah Rabiul (2024) KONSEP DIRI WANITA KARIR DI PUSKESMAS KUNINGAN KABUPATEN KUNINGAN JAWA BARAT. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
LEMBAR PERSETUJUAN_SILMI_202050317.pdf

Download (95kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PERSETUJUAN PERBAIKAN SCAN.pdf

Download (407kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI_SILMI_202050317.pdf

Download (177kB) | Preview
[img]
Preview
Text
KATA PENGANTAR_SILMI_202050317.pdf

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER SKRIPSI_SILMI_202050317.pdf

Download (198kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA_202050317.pdf

Download (160kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK_SILMI_202050317.pdf

Download (190kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI_BAB I_202050317.pdf

Download (213kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI_BAB II_202050317.pdf

Download (387kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “KONSEP DIRI WANITA KARIR DI PUSKESMAS KUNINGAN KABUPATEN KUNINGAN JAWA BARAT (Studi Deskriptif Kualitatif Pada Bidan yang Berkeluarga Di Puskesmas Kuningan Kabupaten Kuningan Jawa Barat)”. Penelitian ini bertujuan mengetahui konsep diri pada wanita karir yang bekerja sebagai bidan berdasarkan konsep teori interaksi simbolik yaitu Pikiran (mind), Diri (self) dan Masyarakat (society). Metode penelitian deskriptif kualitatif yang berlokasi di Kabupaten Kuningan Jawa Barat. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi. Informan inti berjumlah 5 (lima) orang yang bekerja sebagai bidan di Puskesmas Kuningan, informan ahli berjumlah 1 (satu), informan akademis berjumlah 1 (satu) dari dosen program ilmu komunikasi dan informan pendukung berjumlah 2 (dua) dari masyarakat. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa dalam konsep Pikiran (mind) terdapat tiga aspek, pertama mengenai pandangan terhadap wanita karir memiliki keseimbangan peran yang dijalani dan timbul rasa kemandirian sebagai, kedua wanita karir memaknai pekerjaannya sebagai suatu keterampilan yang dimiliki dan perasaan bangga karena dapat menghasilkan pendapatan, ketiga dalam mengelola pikiran jenuh untuk meluangkan waktu bersama keluarga, rekan, dirinya sendiri dan menjaga komunikasi dengan pasangan atau keluarga. Pada konsep Diri (self) terdiri dari tiga aspek juga, pertama memilih sebagai wanita karir adalah sebuah pekerjaan yang diimpikan sesuai dengan cita-cita dan adanya kesadaran diri untuk menjadi wanita karir kemudian timbul menjadi sifat kemandirian, yang kedua yaitu dalam mengatur waktu dengan melihat peluang yang ada untuk berkumpul bersama keluarga, kerabat dan dirinya sendiri, yang ketiga yaitu tantangan yang dirasakan ada pekerjaan yang tidak terduga pada saat melakukan pekerjaan, tidak dapat mendampingi perkembangan anak dengans sepenuhnya dan mengutamakan komunikasi dengan pasangan untuk saling memahami. Pada konsep Masyarakat (society) yaitu pada interaksi pada pelayanan kepada masyarakat dengan ramah dan bersikap baik dalam melakukan pekerjaan, kedua faktor yang mempengaruhi pekerjaan adalah kecanggihan teknologi yang berkembang dan membuat otodidak mempelajari, tanggung jawab dalam pekerjaan sebagai seorang bidan dan selalu dapat berperan untuk memberikan pelayanan dengan kemampuan yang dimiliki. Kesimpulan penelitian yaitu pikiran (mind), pada konsep diri wanita karir yang bekerja sebagai bidan dalam konsep diri merupakan bagaimana cara individu memiliki pikiran tentang dirinya dan melihat pandangan dari orang lain seperti apa. Pemikiran terhadap dirinya yang memandang bahwa menjadi wanita karir adalah sebuah kebanggan karena dapat melakukan pekerjaan sendiri. Diri (self), bahwa konsep diri pada wanita karir yang bekerja sebagai bidan ini sudah siap dengan berbagai resiko, kemudian memiliki tantangan adanya hambatan komunikasi yang harus terus berjalan. Masyarakat (Society), sebagai pekerjaan yang merupakan bagian dari pelayanan masyarakat. Adanya interaksi yang dapat mempengaruhi konsep diri Kata Kunci : Konsep Diri, Wanita Karir, Interaksi Simbolik

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2024
Depositing User: Drs Iwan Ridwan
Date Deposited: 01 Oct 2024 07:32
Last Modified: 01 Oct 2024 07:32
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70970

Actions (login required)

View Item View Item