KHOLIK, KHOLILUL (2024) PENGARUH PARTISIPASI TOTAL, FOKUS PELANGGAN, BUDAYA ORGANISASI DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP PERBAIKAN BERKELANJUTAN SERTA IMPLIKASINYA PADA KUALITAS PRODUK (Survei Pada Divisi PT. Inalum Batubara-Sumatera Utara) THE EFFECT OF TOTAL PARTICIPATION, CUSTOMER FOCUS, ORGANIZATIONAL CULTURE AND LEADERSHIP ON CONTINUOUS IMPROVEMENT AND ITS IMPLICATIONS ON PRODUCT QUALITY (Survey at the North Sumatra Batubara Coal Division of PT. Inalum). Disertasi(S3) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Text
NASKAH ARTIKEL JURNAL DISERTASI KHOLILUL KHOLIK_DIM.docx Download (375kB) |
Abstract
Penelitian ini didasarkan pada fenomena yang ada dimana kualitas produk belum optimal sehingga perbaikan berkelanjutan pada saat ini belum optimal. Adapun yang menjadi faktor utama partisipasi total, fokus pelanggan, budaya organisasi dan kepemimpinan belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mengkaji penagruh partisipasi total, fokus pelanggan, budaya organisasi dan peran kepemimpinan terhadap perbaikan berkelanjutan serta implikasinya pada kualitas produk. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dan verifikatif, metode penelitian yang digunakan descriptive survey dan explanatory survey. Dalam penelitian ini yang menjadi sampel adalah tenaga kerja pendidik sebanyak 235 responden. Analisis datanya menggunakan analisis jalur (path analysis) dengan SPSS 23. Analisis deskriptif dan analisis verifikatif yang dihasilkan berdasarkan variabel partisipasi total, fokus pelanggan, budaya organisasi, kepemimpinan, perbaikan berkelanjutan dan kualitas produk termasuk pada kriteria baik sampai dengan sangat baik Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh secara positif dan signifikan partisipasi total, fokus pelanggan, budaya organisasi dan kepemimpinan secara parsial dan simultan terhadap perbaikan berkelanjutan dan dapat pengaruh positif dan signifikan perbaikan berkelanjutan terhadap kualitas produk. Kata Kunci: Partisipasi Total, Fokus Pelanggan, Budaya Organisasi dan Kepemimpinan, Perbaikan Berkelanjutan, Kualitas Produk.
Item Type: | Thesis (Disertasi(S3)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S3-Ilmu Manajemen 2024 |
Depositing User: | Mr soeryana soeryana |
Date Deposited: | 07 Aug 2024 04:16 |
Last Modified: | 07 Aug 2024 04:16 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/69481 |
Actions (login required)
View Item |