PENGARUH MODEL PROBLEM-BASED LEARNING BERBANTUAN GOOGLE CLASSROOM TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DAN SELF-CONFIDENCE SISWA SMP

FATAH, ANDRE SYAIFULLAH (2023) PENGARUH MODEL PROBLEM-BASED LEARNING BERBANTUAN GOOGLE CLASSROOM TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS DAN SELF-CONFIDENCE SISWA SMP. Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (258kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI ANDRE SYAIFULLAH FATAH 185050054.pdf

Download (530kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (382kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (435kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (442kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (927kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (264kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui bahwa penerapan model ProblemBased Learning berbantuan Google Classroom memiliki pengaruh terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik; (2) Mengetahui bahwa penerapan model Problem-Based Learning memiliki pengaruh terhadap peningkatan Self-Confidence peserta didik; (3) Mengetahui bahwa terdapat kolerasi antara penerapan model Problem-Based Learning berbantuan Google Classroom terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis dan SelfConfidence peserta didik. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan desain penelitian non-equivalent control grup design, sampel penelitiannya terdiri dari dua kelas. Diperoleh kelas VIII E sebagai kelas eksperimen yang mendapatkan pembelajaran dengan model Problem-Based Learning berbantuan Google Classroom dan kelas VIII C sebagai kelas kontrol yang mendapatkan model pembelajaran konvensional. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa soal tes kemampuan pemecahan masalah matematis dan skala kepercayaan diri (Self-Confidence). Data yang terkumpul kemudian diolah menggunakan software IBM SPSS 25.0 for Windows 10. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Kemampuan pemecahan masalah matematis peserta didik yang memperoleh model Problem-Based Learning berbantuan Google Classroom tidak lebih tinggi daripada peserta didik yang memperoleh pembelajaran model konvensional; (2) kepercayaan diri (Self-Confidence) yang memperoleh model Problem-Based Learning tidak lebih baik daripada peserta didik yang memperoleh model pembelajaran konvensional; (3) Terdapat kolerasi positif antara kemampuan pemecahan masalah matematis dan kepercayaan diri (Self-Confidence) peserta didik yang memperoleh model Problem-Based Learning berbantuan Google Classroom. Kata Kunci: Problem-Based Learning, Google Classroom, Pemecahan Masalah Matematis, Kepercayaan Diri (Self-Confidence).

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Matematika 2023
Depositing User: E. Nurhayati Djaroni
Date Deposited: 21 Aug 2023 08:31
Last Modified: 21 Aug 2023 08:31
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/64748

Actions (login required)

View Item View Item