PENGARUH KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN YANG DI MODERASI OLEH MOTIVASI PADA PT. JASWITA JABAR (PERSERODA)

Salsa Astuti, 184010354 and Prof.Dr.H.Azhar Affandi,SE.,MSC, Pembimbing 1 and Bayu Indra Setia, SE.,MSI, Pembimbing II (2023) PENGARUH KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN YANG DI MODERASI OLEH MOTIVASI PADA PT. JASWITA JABAR (PERSERODA). Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan Bandung.

[img]
Preview
Text
1. Cover (1).pdf

Download (59kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. Abstrak.pdf

Download (37kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. Abstract.pdf

Download (36kB) | Preview
[img]
Preview
Text
9. BAB I.pdf

Download (181kB) | Preview
[img]
Preview
Text
10. BAB II.pdf

Download (389kB) | Preview
[img]
Preview
Text
11. BAB III.pdf

Download (445kB) | Preview
[img]
Preview
Text
14. Daftar Pustaka.pdf

Download (47kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Pengesahan.pdf

Download (162kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilakukan karena ditemukannya permasalahan kinerja karyawan pada PT Jaswita Jabar. Masalah dalam penelitian ini yaitu terdapat kurangnya keoptimalan kinerja karyawan yang disebabkan oleh beberapa faktor di antaranya faktor komunikasi kerja yang belum efektif dan motivasi kerja yang belum efisien. Fokus kajian diarahkan pada faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja karyawan. Komunikasi dan Motivasi merupakan faktor yang diduga memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hal tersebut peneliti memutuskan untuk mengkaji pada tiga variabel yaitu faktor komunikasi sebagai variabel independen, faktor motivasi sebagai variabel moderasi dan kinerja karyawan sebagai variabel dependen. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dan verifikatif. Teknik sampling yang digunakan probability sampling menggunakan metode random sampling dengan sampel sebanyak 70 responden. Pengumpulan data yang digunakan di antaranya yaitu observasi, wawancara dan penyebaran kuesioner. Metode analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reabilitas, uji regresi, uji korelasi, uji moderating regression analysis (MRA) dan koefesien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara komunikasi terhadap kinerja karyawan yang dimoderasi oleh motivasi. Besarnya pengaruh komunikasi terhadap kinerja karyawan yang dimoderasi oleh motivasi secara simultan adalah sebesar 68,4% dan sisanya 31,6% dipengaruhi oleh faktor lain. Sedangkan secara parsial atau dikatakan sebelum adanya variabel moderasi motivasi, pengaruh komunikasi terhadap kinerja karyawan yaitu sebesar 57,9%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa setelah dilakukannya analisis moderasi ternyata mampu meningkatkan pengaruh variabel komunikasi terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci: Komunikasi, Motivasi, Kinerja Karyawan dan Moderasi.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen 2018
Depositing User: Mr Farid -
Date Deposited: 08 Mar 2023 03:19
Last Modified: 08 Mar 2023 03:19
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/62539

Actions (login required)

View Item View Item