PENGARUH KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP PRODUKTIVITAS PEGAWAI SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KOTA BANDUNG

Rio Firdiansyah, 182010058 (2022) PENGARUH KUALITAS SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP PRODUKTIVITAS PEGAWAI SEKRETARIAT DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (92kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (132kB) | Preview
[img]
Preview
Text
KATA PENGANTAR.pdf

Download (119kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK 3 BAHASA.pdf

Download (73kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LEMBAR PENGESAHAN (1).pdf

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (130kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (413kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah dari produktivitas kerja pegawai yang ada pada indicator kemampuan pegawai yang belum optimal dan berusaha meningkatkan hasil tidak adanya konsistensi dalam bekerja. Hal ini terlihat dari permasalahan yang dihadapi Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bandung adalah pembagian Job Description belum seluruhnya berdasarkan latar belakang Pendidikan, serta mentalitas para pegawai belum adanya dorongan intrinsic ataupun ekstrinsik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif survey. Metode penelitian survey adalah salah satu metode yang banyak digunakan dalam penelitian sosial. Teknik pengumpulan data yang digunakan berupa observasi,wawancara, dan penyebaran angket yang dibagikan kepada 65 pegawai di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bandung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh Kualitas Sumber Daya Manusia Terhadap Produktivitas Pegawai Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bandung. Analisis data dilakukan dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi, uji koefisien determinasi. Pada penelitian ini Variabel Kualitas Sumber Daya Manusia menggunakan teori menurut Ndraha (1997:12) dalam Leuhery(2018), sedangkan variable Produktivitas menggunakan teori menurut Yuniarsih dan Suwatno (2009:157). Hasil penelitian ini menggunakan Teknik perhitungan menggunakan program SPSS ( statistical Product Service Solution) menunjukan bahwa Kualitas Sumber Daya Manusia berpengaruh sedang atau moderat sebesar 0,743 terhadapproduktivitas pegawai Sekretariat DPRD Kota Bandung. Sedangkan 0,257 berasal dari variable lain yang tidak dapat dijelaskan dalam penelitian ini. Saran Pada Penelitian ini Pimpinan harus selalu memberikan motivasi dan memperbanyak reward and punishment, melakukan rekrutmen pegawai, dan mengadakan pelatihan sesering mungkin untuk meningkatkan kualitas pegawai Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kota Bandung. Kata Kunci : Kualitas Sumber Daya Manusia, Produktivitas, Pegawai, DPRD, Kota Bandung

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara 2022
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 05 Nov 2022 01:58
Last Modified: 05 Nov 2022 01:58
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/60799

Actions (login required)

View Item View Item