PENGARUH PROSES DAN BUKTI FISIK TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG BUS TRANS METRO BANDUNG (Survei pada Trayek Antapani – St. Hall)

Rifqi Taufik Riesnaldi, 184010304 and Dr. Yudhi Koesworodjati, SE.,MPA, Pembimbing (2022) PENGARUH PROSES DAN BUKTI FISIK TERHADAP KEPUASAN PENUMPANG BUS TRANS METRO BANDUNG (Survei pada Trayek Antapani – St. Hall). Skripsi(S1) thesis, Universitas Pasundan Bandung.

[img]
Preview
Text
Cover (Rifqi Taufik Riesnaldi-184010304).pdf

Download (186kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak-Abstract (Rifqi Taufik Riesnaldi-184010304).pdf

Download (239kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1-3 (Rifqi Taufik Riesnaldi-184010304).pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka (Rifqi Taufik Riesnaldi-184010304).pdf

Download (289kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lembar Pengesahan (Rifqi Taufik Riesnaldi-184010304).pdf

Download (164kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Pengambilan judul ini dilatarbelakangi oleh banyaknya keluhan yang dirasakan oleh para penumpang bus Trans Metro Bandung trayek Antapani – St. Hall. Hal ini berdampak pada kepuasan penumpang, dilihat dari bauran pemasaran jasa yang kurang baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh proses dan bukti fisik terhadap kepuasan penumpang bus Trans Metro Bandung trayek Antapani – St. Hall baik secara simultan maupun secara parsial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan verifikatif. Teknik sampling yang digunakan adalah non-probability sampling dengan jumlah populasi sebanyak 1.161 orang dan jumlah sampel sebanyak 92 orang. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, analisis korelasi berganda, analisis koefisien determinasi, dan uji hipotesis dengan menggunakan program SPSS 26. Hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa proses dan bukti fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan sebesar 37,3% sedangkan sisanya sebesar 62,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti. Secara parsial menunjukkan bahwa proses berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan sebesar 21,6% dan bukti fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan sebesar 15,7%. Sehingga dapat disimpulkan bahwa proses memberikan pengaruh paling besar terhadap kepuasan. Kata kunci: Proses, Bukti Fisik, dan Kepuasan

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen 2018
Depositing User: Mr Farid -
Date Deposited: 03 Nov 2022 04:42
Last Modified: 03 Nov 2022 04:42
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/60643

Actions (login required)

View Item View Item