Melkias, 182050341 (2022) METODE KOMUNIKASI KEPEMIMPINAN PENGELOLAAN KAMPUNG ADAT CIREUNDEU DALAM MEMPERTAHANKAN WARISAN BUDAYA. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (386kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (186kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (191kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (194kB) | Preview |
|
|
Text
KATA PENGANTAR.pdf Download (291kB) | Preview |
|
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (785kB) | Preview |
|
|
Text
BAB 1.pdf Download (311kB) | Preview |
|
|
Text
BAB 2.pdf Download (645kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini membahas Metode Komunikasi Kepemimpinan Pengelolaan Kampung Adat Cireundeu Dalam Mempertahankan Warisan Budaya. Kampung Adat Cireundeu memiliki keunikan dalam mempertahankan tradisi leluhur, yaitu kepercayaan Sunda Wiwitan serta mengkonsumsi rasi (beras singkong) sebagai makanan pokok dan memiliki seni yang sangat menarik untuk diteliti, serta bagaimana metode komunikasi Kepemimpinan pengelolaan yang digunakan dan dikembangkan oleh masyarakat kampung adat ini untuk mempertahankan tradisi tersebut, khususnya pengelolaan dalam mempertahankan tradisi disegala bidang. Metode Komunikasi Kepemimpinan yang mereka terapkan tidak terbatas hanya untuk mepertahankan tradisi ini di kalangan mereka saja, tetapi juga dalam upaya menahan budaya dan pengaruh luar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang bermaksud untuk memahami fenomena tentang apa yang dialami oleh subjek penelitian misalnya perilaku, persepsi, motivasi, tindakan, dan lain-lain, secara holistik. Data penelitian berasal dari observasi, wawancara, catatan lapangan, foto, video tape, dokumen pribadi, catatan atau memo, dan dokumen resmi lainnya (Moleong, 2007: 6). Teknik pengumpulan data menggunakan depth interview atau wawancara mendalam. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa masyarakat Kampung Adat Cireundeu telah menerapkan metode komunikasi Kepemimpinan yang dikemukakan oleh Hersey ( 1980 ) mencakup empat faktor terbangunnya komunikasi Organisasi, yaitu informasi, petunjuk, partisipasi, dan delegasi. Kata Kunci: metode komunikasi, Warisan Budaya,Kampung Adat
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2018 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 25 Apr 2022 03:54 |
Last Modified: | 25 Apr 2022 03:54 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/57022 |
Actions (login required)
View Item |