Fikri Nauffal Hakim, 172010051 (2021) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN TENTANG PENYELENGGARAAN KESEJAHTERAAN SOSIAL DALAM UPAYA PERLINDUNGAN BAGI PENYANDANG DISABILITAS SOSIAL DI PROVINSI DKI JAKARTA. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.
|
Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf Download (313kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (990kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (626kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (308kB) | Preview |
|
|
Text
COVER.pdf Download (224kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (320kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (810kB) | Preview |
Abstract
Berdasarkan hasil pengamatan peneliti menunjukkan pada Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta diperoleh keterangan, bahwa penanganan serta pembinaan bagi penyandang disabilitas sosial masih kurang maksimal. Permasalahan ini terlihat dari program pembinaan yang ditangguhkan, hal ini dipengaruhi karena pengimplementasian dimensi Komunikasi, Sumber Daya, Disposisi, Struktur Birokrasi dirasa masih kurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui impelementasi Kebijakan dari Peraturan Gubernur Provinsi Daerah Ibukota DKI Jakarta yang dilakukan di Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta mengenai penyelenggaraan kesejahteraan dalam upaya perlindungan bagi penyandang disabilitas sosial di tengah penanganan Covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, yang mana teknik dari pengumpulan datanya, penulis melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi kepada para informan yang terdiri dari Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Sekretaris Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, Staff Bidang Rehabilitasi Sosial, dan Lembaga Sosial Naungan Dinas Sosial. Dari hasil penelitian yang dilakukan peneliti menggunakan teknik triangulasi yang menunjukan bahwa implementasi kebijakan terkait penanganan dan pembinaan bagi penyandang disabilitas sosial belum terlaksana dengan maksimal. Dikarenakan terkendala oleh anggaran yang dialokasikan untuk menangani penanggulangan covid-19 sehingga pada tahun 2021 ini beberapa program pembinaan bagi penyandang disabilitas sosial tidak bisa dilaksanakan atau ditangguhkan. Kata Kunci: Implementasi Kebijakan, Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta, Penyandang Disabilitas Sosial
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Negara 2017 |
Depositing User: | mr yogi - |
Date Deposited: | 04 Nov 2021 07:16 |
Last Modified: | 04 Nov 2021 07:16 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/53663 |
Actions (login required)
View Item |