PENGARUH BAURAN PRODUK TERHADAP PENJUALAN BUSANA MUSLIM EMDEE COLLECTION BANDUNG

Fajar Nur Rochman, 152040057 (2019) PENGARUH BAURAN PRODUK TERHADAP PENJUALAN BUSANA MUSLIM EMDEE COLLECTION BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img] Text
7. Daftar Pustaka BERES.docx

Download (18kB)
[img]
Preview
Text
BAB 1 pdf.pdf

Download (284kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. ABSTRAK.pdf

Download (22kB) | Preview
[img]
Preview
Text
1. Cover Skripsi ajaaY BERES pdf.pdf

Download (32kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 2 pdf.pdf

Download (415kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 3 pdf.pdf

Download (341kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. Lembar Pengesahan BERES.pdf

Download (99kB) | Preview

Abstract

Emdee Collection adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang fashion muslim sejak 1998. Produk unggulan dari Emdee Collection diantaranya busana muslim gamis. Berdasarkan penelitian awal terdapat masalah yaitu belum tercapainya target penjualan dari Emdee Collection, yang disebabkan oleh penjualan yang fluktuasi karena Bauran produk yang dilakukan kurang efektif. Tujuan penelitan ini dilakukan adalah untuk mengetahui Pelaksanaan Bauran Produk, kondisi Penjualan, dan seberapa besar pengaruh Bauran Produk terhadap penjualan pada Emdee Collection. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi lapangan dan studi pustaka yang meliputi Observasi non partisipan, wawancara terstruktur, dan kuesioner. Analisis data menggunakan teknik analisis regreasi linear, analisis skor, rank spearman, uji validitas, koefisien determinasi dan uji hipotesis. Hasil pengujian Statistik dari penelitian ini terdapat pengaruh positif Bauran Produk terhadap penjualan pada Emdee Collection yang ditunjukan dengan persamaan reagreasi, yang dimana jika kegiatan Bauran Produk dilakukan secara optimal maka target Penjualan yang ditetapkan akan tercapai. Nilai koefisien korelasi yang di dapat sebesar 0,918 dan koefisien determinasi 84,27%. Dengan demikian Bauran Produk berpengaruh besar dalam Peningkatan Penjualan. Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain diluar penelitian, seperti faktor Promosi, Harga, dan Tempat. Hambatan yang dialami Emdee Collection yaitu Emdee Collection terlalu fokus kepada produk busana muslim wanita, sehingga kurang konsisten dalam mengembangkan produk yang lainnya serta strategi dari Emdee Collection hanya mengikuti trend dipasaran, sehingga kurang memperhatikan ciri khas dari produknya itu sendiri, sehingga penjualan akan produk daari Emdee Collection menurun. Usaha yang dilakukan Emdee Collection dalam menanggapi masalah yang dialami yaitu Emdee Collection harus berusaha mengoptimalkan kebutuhan serta keinginan pasar lewat model serta ciri khas yang lebih menarik seperti memasukan budaya Indonesia dalam membuat suatu desain. Lalu dilanjutkan dengan upaya pemimpin dari Emdee Collection bekerja sama dengan investor-investor yang bisa mampu untuk mengembangkan pasar dari Emdee Collection sehingga dapat dikenal lebih luas. Saran yang dapat peneliti kemukakan antara lain. Sebaiknya Emdee Collection membuat produk dengan membentuk brand image seperti mengkombinasikan warna serta motif desain-desain yang elegan. Contohnya megkombinasikan budaya indonesia batik dengan desain gamis yang telah ada. Dengan cara ini Emdee Collection bisa mampu memposisikan produknya lebih unggul dibandingkan pesaing sejenis. Kata Kunci : Bauran Produk, Penjualan

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Administrasi Niaga 2015
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 16 Sep 2019 08:10
Last Modified: 16 Sep 2019 08:10
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/43580

Actions (login required)

View Item View Item