PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN MAHASISWA BERBASIS WEBUNTUK MENINGKATKAN PENERIMAAN MAHASISWA TERINTEGRASI BANK (STUDI KASUS STIK IMMANUEL BANDUNG)

Hedie Kristiawan, NPM. 158020121 (2018) PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN MAHASISWA BERBASIS WEBUNTUK MENINGKATKAN PENERIMAAN MAHASISWA TERINTEGRASI BANK (STUDI KASUS STIK IMMANUEL BANDUNG). Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.

[img] Text
Hedie Kristiawan_MM - Copy.docx

Download (24kB)

Abstract

Persaingan dunia pendidikan tinggi khususnya perguruan tinggi swasta sangat terasa apabila perguruan tinggi swasta tidak mengikuti perkembangan teknologi informasi. Layanan pendaftaran di perguruan tinggi mutlak dilakukan untuk mempermudah calon mahasiswa mendaftarkan diri sebagai mahasiswa.Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk melakukan perancangan sistem informasi penerimaan mahasiswa baru berbasis web terintegrasi bank di Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Immanuel. Dalam hal merancang sistem informasi penerimaan mahasiswa baru berbasis web terintegrasi bank menggunakan metodologi System Development Life Cycle (SDLC) atau biasa disebut dengan metode air terjun (waterfall). Dalam setiap tahapan analisa kebutuhan berdasarkan aspek THIO. Aspek technoware melibatkan unsur perangkat keras, perangkat lunak serta jaringan. Unsur humanware untuk memastikan sumber daya manusia dalam organisasi dilakukan dengan baik untuk menunjang berjalannya sistem. Aspek Infoware merupakan aspek yang untuk mendukung keberhasilan program dapat berjalan dengan baik dengan adanya modul. Unsur organiware pada perancangan sistem informasi penerimaan mahasiswa baru berbasis web terintegrasi bank memastikan bahwa organisasi dapat berjalan selaras dengan kebijakan maupun standar operasional prosedur (SOP). Konsep perancangan sistem informasi penerimaan mahasiswa baru berbasis web terintegrasi bank harapannya dapat mempercepat proses administrasi penerimaan mahasiswa baru. Kata kunci : web, system development life cycle, waterfall, technoware, humanware, infoware, organiware.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: PRESENTATION
Divisions: Pascasarjana > S2-Manajemen 2018
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 28 Nov 2018 05:37
Last Modified: 28 Nov 2018 05:37
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/40240

Actions (login required)

View Item View Item