PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 22 BANDUNG (Studi Kasus Pada Mata Pelajaran Ekonomi Pada Siswa Kelas X IPS Tahun Ajaran 2016/2017 )

Erin Pratiwi, 135020028 (2017) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE SCRIPT TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 22 BANDUNG (Studi Kasus Pada Mata Pelajaran Ekonomi Pada Siswa Kelas X IPS Tahun Ajaran 2016/2017 ). Skripsi(S1) thesis, FKIP Unpas.

[img]
Preview
Text
COVER SKRIPSI.pdf

Download (13kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (96kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (407kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (287kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III .pdf

Download (391kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (811kB)
[img] Text
BAB V .pdf
Restricted to Repository staff only

Download (96kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (300kB) | Preview
Official URL: http://fkip.unpas.ac.id/

Abstract

Latar belakang Penelitian ini adalah Bahwa hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS menunjukan hasil yang belum memuaskan oleh siswa IPS kelas X SMA N 22 Bandung.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh informasi ada tidaknya pengaruh dalam proses belajar mengajar melalui penggunaan model pembelajaran Cooperative Script pada subtema manajemen. Kondisi rendahnya motivasi belajar di SMA Negeri 22 Bandung menyebabkan hasil belajar dalam mata pelajaran Ekonomi menjadi kurang maksimal. Hal ini dapat diketahui dari nilai rata-rata ulangan harian pelajaran Ekonomi yang masih dibawah standar Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan rancangan berbentuk none quivalent groups pretest-posttest desain, dalam desain ini kelompok eksperimen maupun kelompok kontrol tidak dipilih secara random. Populasi dalam penelitian ini adalah ssiswa kelas X IPS di SMA Negeri 22 Bandung tahun pelajaran 2016/2017 yang berjumlah 73 siswa. Dua kelas sebagai sampel diambil secara acak yaitu kelas X IPS 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X IPS 2 sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes essay. Berdasarkan hasil pengolahan data maka dapat diketahui bahwa skor rata-rata pada setiap tes, baik pada kelas eksperimen maupun kelas kontrol mengalami peningkatan. Kelas eksperimen mengalami peningkatan dari rata-rata skor 58,92 menjadi 74,47, artinya setiap peserta didik mengalami peningkatan setelah diterapkannya pembelajaran pembelajaran menggunakan Model Pembelajaran Cooperative Script. Kesimpulan berdasarkan data gambaran hasil penelitian bahwa terdapat pengaruh dan perbedaan sebelum dan sesudah menggunakan model pembelajaran cooperative script, Artinya berdasarkan hasil pretest dan post test terdapat peningkatan hasil belajar setelah diterapkan model pembelajaran cooperative script. Sebagai akhir penelitian penulis menyampaikan saran kepada siswa agar belajar lebih giat dan meyakini bahwa setiap model pelajaran berdampak positif bagi peserta didik. Jadi peserta didik harus lebih giat belajar dengan sungguh-sungguh agar hasil belajar dan prestasi yang diperoleh baik, kepada guru sebagai mediator dan motivator harus mampu menciptakan susasana baru di dalam kelas, kepada sekolah diharapkan mampu memberikan arahan kepada pendidik agar lebih mengembangkan kreatifitas dalam mengajar, kepada peneliti selanjutnya mencoba meneliti model pembelajaran yang lain yang telah diteliti (Cooperative Script). Kata Kunci: Cooperative Script, Hasil Belajar.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Akuntansi 2013
Depositing User: mr Bayu Anggi Pranata
Date Deposited: 11 Oct 2017 04:05
Last Modified: 11 Oct 2017 04:05
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/30531

Actions (login required)

View Item View Item