Model Pembelajaran Peer Teaching untuk Meningkatkan Pemahaman, Komunikasi Matematika dan Motivasi Belajar Siswa (Penelitian Di MAN 2 Ciamis Kelas X IPS Pada Materi Pokok Perbandingan Trigonometri)

Yayu Siti Fauziah, NPM : 158060022 (2017) Model Pembelajaran Peer Teaching untuk Meningkatkan Pemahaman, Komunikasi Matematika dan Motivasi Belajar Siswa (Penelitian Di MAN 2 Ciamis Kelas X IPS Pada Materi Pokok Perbandingan Trigonometri). Thesis(S2) thesis, unpas.

[img] Text
Artikel Yayu.rtf

Download (378kB)

Abstract

Abstrak: Model pembelajaran kooperatif memiliki beberapa teknik dalam pembelajaran. Salah satu model pembelajaran yang dimungkinkan tepat untuk meningkatkan pemahaman, komunikasi matematika dan motivasi belajar siswa adalah model pembelajaran Peer Teaching atau tutor sebaya dalam kelompok kecil. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian campuran atau mixed method tipe Embedded Desain dengan jenis Embedded experimental model. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa MAN 2 Ciamis kelas X IPS semester Ganjil tahun ajaran 2016/2017. Sampel dalam penelitian ini dipilih sebanyak 2 kelas dari kelas X IPS. Kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran Peer Teaching dan kelas kontrol menggunakan model konvensional. Dalam penelitian ini menggunakan dua macam instrumen penelitian yaitu instrumen pembelajaran dan instrumen pengumpulan data. Adapaun instrumen pembelajaran terdiri dari bahan ajar yaitu Lembar Kerja Kelompok (LKK) dan Lembar Tugas Siswa (LTS). Sedangkan instrumen pengumpulan data terdiri dari dua instrumen yaitu tes dan non tes. Instrumen tes yaitu lembar evaluasi, yang terdiri dari pretest dan postest. hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Peningkatan kemampuan pemahaman dan komunikasi matematika siswa yang menggunakan model pembelajaran Peer Teaching tidak lebih baik atau sama dengan penggunaan model pembelajaran konvensional (2) Motivasi belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran Peer Teaching tidak lebih baik atau sama dengan menggunakan model pembelajaran konvensional (3) Terdapat hubungan yang positif antara peningkatan kemampuan pemahaman dengan peningkatan komunikasi matematika siswa. (4) Terdapat hubungan positif antara peningkatan kemampuan pemahaman matematika dengan motivasi belajar siswa dan juga terdapat hubungan yang posiif antara peningkatan kemampuan komunikasi dengan motivasi belajar siswa. Kata Kunci: Peer Teaching, Pemahaman, Komunkasi dan motivasi belajar.

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: RESEARCH REPORT
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2017
Depositing User: Mrs Lusiawati -
Date Deposited: 06 Jun 2017 06:28
Last Modified: 06 Jun 2017 06:28
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/27640

Actions (login required)

View Item View Item