PEMBELAJARAN TABUH GAMELAN DEGUNG PADA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 JATISARI KABUPATEN KARAWANG. Yana Nuryana 09.6040022

Yana Nuryana dan Rosikin WK dan Ridwan Sigit (2016) PEMBELAJARAN TABUH GAMELAN DEGUNG PADA KEGIATAN EKSTRAKURIKULER DI SEKOLAH DASAR NEGERI 1 JATISARI KABUPATEN KARAWANG. Yana Nuryana 09.6040022. Skripsi(S1) thesis, Seni Musik.

[img] Text
COVER.docx

Download (66kB)
[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (19kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (35kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (517kB)
[img] Text
KEPUSTAKAAN.docx

Download (23kB)
Official URL: http://repository.unpas.ac.id/cgi/users/home?scree...

Abstract

Skripsi ini berjudul tentang “Pembelajaran Tabuh Gamelan Degung Pada Kegiatan Ekstrakurikuler Di Sekolah Dasar Negeri 1 Jatisari Kabupaten Karawang”. Adapun permasalahan yang muncul dalam penelitian ini, didasari adanya kesulitan dalam pewarisan kesenian tradisional gamelan degung kepada generasi muda khususnya ditingkat Sekolah. Sekolah yang masih konsisten melaksanakan pembinaan dan pembelajaran dalam upaya pelestarian mewariskan kesenian gamelan degung kepada siswanya melalui kegiatan ekstrakurikuler yaitu Sekolah Dasar Negeri 1 Jatisari. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pembelajaran gamelan degung di Sekolah Dasar Negeri 1 Jatisari menggunakan prinsip dari yang mudah menuju yang sulit, artinya pembelajaran gamelan degung dimulai dengan mempelajari materi lagu yang yang mudah atau memiliki tingkat kesulitan yang paling rendah dan terus meningkat sampai pada materi yang sedang dan kemudian terakhir mempelajari materi lagu yang sulit. Tujuan dilaksanakannya kegiatan ekstrakurikuler di Sekolah Dasar Negeri 1 Jatisari yaitu untuk menyalurkan bakat berkesenian siswa, sekaligus mengenalkan kesenian sunda khususnya gamelan degung, dan melestarikan kesenian tradisional Sunda yaitu gamelan degung. Metode pembelajaran yang digunakan oleh guru dilakukan secara bervariatif yaitu metode ceramah, metode demonstrasi, metode imitasi, dan metode tutor sebaya yang dapat menarik minat siswa dan siswa mampu memainkan gamelan degung dengan baik dan mampu meraih beberapa prestasi. Berdasarkan hal tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran gamelan degung menggunakan metode pembelajaran ceramah, demonstrasi, imitasi dan tutor sebaya yang dilaksanakan dalam kegiatan ekstrakurikuler di Sekolah Dasar Negeri 1 Jatisari dapat meningkatkan nilai estetika dan kreatifitas siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Seni dan Sastra > Seni Musik 2014
Depositing User: oman rohman
Date Deposited: 04 Oct 2016 14:44
Last Modified: 04 Oct 2016 14:44
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/13598

Actions (login required)

View Item View Item