PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR SISWA ( Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS 5 SMA Negeri 25 Bandung Semester Ganjil Tahun Ajaran 2016-2017)

INDAH HIDAYATY SUNENDANG, 125020051 (2016) PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU TERHADAP FAKTOR FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR SISWA ( Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS 5 SMA Negeri 25 Bandung Semester Ganjil Tahun Ajaran 2016-2017). Skripsi(S1) thesis, FKIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
COVER INDAH.pdf

Download (21kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (197kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRACT.pdf

Download (197kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I AWAL.pdf

Download (204kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (176kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (89kB) | Preview

Abstract

Judul penelitian ini Pengaruh Kompetensi Profesional Guru Terhadap faktorfaktor yang mempengaruhi Prestasi Belajar Siswa (Mata pelajaran ekonomi di kelas XI IPS 5 SMA Negeri 25 Bandung semester ganjil tahun ajaran 2016/2017). Tujuan dari penelitian ini adalah : (1) Untuk mengetahui gambaran kinerja professional guru dalam mata pelajaran ekonomi di SMA Negeri 25 Bandung. (2) Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kompetensi professional guru terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di kelas XI IPS 5 SMA Negeri 25 Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Asosiatif Kausal. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket dengan teknik pengolahan data uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas data, analisis regresi linier sederhana dan koefisien determinasi. Hipotesis penelitian berbungi “Komptensi Profesional Guru Berpengaruh Positif Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas XI IPS 5 di SMA Negeri 25 Bandung”. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh kompetensi professional guru terhadap prestasi belajar siswa. Hal ini dilihat dari hasil pengolahan data menggunakan program SPSS 21,0. Hasil olah data terdapat korelasi antara variabel X dan variabel Y sebesar 0,798 yang berarti korelasi tesebut positif dan kuat. Hasil olah data memperlihatkan terdapat pengaruh kompetensi professional guru terhadap prestasi belajar siswa pada pelajaran ekonomi di kelas XI IPS 5 di SMA Negeri 25 Bandung sebesar 79,8% dan 20,2% ditentukan oleh faktor lain. Hasil pembahasan memperlihatkan faktor utama yang mempengaruhi variabel Y berasal dari indikator variabel X yaitu : (1) Kemampuan mempelajari substansi pembelajaran, (2) Kemampuan mengorganisasikan materi pelajaran, (3) Kemampuan penyesuaian pembelajaran dengan kebutuhan siswa, (4) Mengikuti perkembangan kurikulum, (5) Kemampuan perkembangan IPTEK, (6) Kemampuan menyelesaikan permasalahan umum dan hasil belaja, (7) Kemampuan menggunakan berbagai alat dan metode serta sumber belajar yang sesuai, (8) Kemampuan mengembangkan bidang studi, (9) Kemampuan memahami fungsi sekolah, Kesimpulan berdasarkan hasil hipotesis penelitian dapat diterima. Sebagai akhir penelitian penulis menyampaikan saran kepada guru agar dalam meningkatkan kompetensi pofesional guru sesuai dengan perannya masing-masing dalam meningkatkan kualitas proses belajar mengajar guna tercapainya prestasi belajar siswa yang optimal sehingga peningkatan kualitas sekokah akan lebih baik. Kata Kunci: Kompetensi Profesional Guru, Prestasi Belajar Siswa

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Akuntansi 2016
Depositing User: Mr Andi Wijaya
Date Deposited: 23 Sep 2016 13:06
Last Modified: 23 Sep 2016 13:06
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/12494

Actions (login required)

View Item View Item