ANGGORO PARULIAN, ADI (2024) PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL DAN LEVERAGE TERHADAP PROFITABILITAS DAN IMPLIKASINYA PADA NILAI PERUSAHAAN YANG DIMODERASI UKURAN PERUSAHAAN (Studi Pada Perusahaan Subsektor Healthcare Provider yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018 – 2022). Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Text
ARTIKEL TESIS Adi Anggoro 218020106.docx Download (190kB) |
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh intellectual capital dan leverage terhadap profitabilitas dan implikasinya terhadap nilai perusahaan perusahaan subsektor healthcare provider yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2018 – 2022. Hasil penelitian ini diharapkan memberikan gambaran penting tentang pengaruh intellectual capital, leverage, ukuran Perusahaan terhadap profitabilitas untuk meningkatkan nilai perusahaan sehingga dapat dipergunakan sebagai bahan evaluasi keuangan perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan verifikatif. Pengumpulan data yang digunakan adalah menggunakan data sekunder disertai dengan teknik observasi dan kepustakaan, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Data yang digunakan adalah laporan keuangan periode 2018 - 2022. Teknik analisis data menggunakan regresi berganda, regresi sederhana, serta regresi moderasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa : 1) Intellectual capital dan leverage berpengaruh terhadap profitabilitas baik secara parsial maupun simultan sebesar 69,18%. 2) profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan sebesar 70,79%. 3)profitabilitas yang dimoderasi ukuran perusahaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan sebesar 91.20%. Ukuran perusahaan memperkuat hubungan antara profitabilitas dengan nilai perusahaan pada perusahaan subsektor healthcare provider yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2018 – 2022 Kata Kunci : profitabilitas, intellectual capital, leverage, ukuran perusahaan, nilai perusahaan
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2024 |
Depositing User: | Mr soeryana soeryana |
Date Deposited: | 18 Apr 2024 09:40 |
Last Modified: | 18 Apr 2024 09:40 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/68809 |
Actions (login required)
View Item |