Jilan Muthiah, Haura and Widiantara, Tantan and Hariadi, Hari (2022) PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK DAUN KELOR (Moringa oleifera) DAN VARIASI SUHU PENGERINGAN TERHADAP KARAKTERISTIK FISIKOKIMIA SUSU DAUN KELOR BUBUK. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
Haura Jilan Muthiah_183020029_Teknologi Pangan.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak daun kelor dan variasi suhu pengeringan terhadap karakteristik fisikokimia susu daun kelor bubuk. Rancangan penelitian yaitu menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan pola faktorial 3x3 terdiri dari 2 (dua) faktor dengan 2 (dua) kali ulangan, sehingga diperoleh 18 satuan percobaan. Faktor K merupakan konsentrasi ekstrak daun kelor yang terdiri dari 3 taraf yaitu k1 (3%), k2 (5%), dan k3 (7%), serta faktor P merupakan variasi suhu pengeringan yang terdiri dari 3 taraf yaitu p1 (500C), p2 (600C), dan p3 (700C). Respon pada penelitian ini yaitu respon kimia meliputi kadar air, aktivitas antioksidan, nilai pH, kadar protein, kadar vitamin C, kelarutan, tingkat higroskopisitas, intensitas warna, perhitungan jumlah rendemen, Scanning Electron Microscope, Particle Size Analyzer, viskositas, dan uji hedonik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi ekstrak daun kelor berpengaruh terhadap kadar air, nilai pH, kadar protein, kadar vitamin c, waktu larut dalam air, bagian tidak larut air, tingkat higroskopisitas, intensitas warna, jumlah rendemen, dan viskositas susu daun kelor bubuk. Variasi suhu pengeringan berpengaruh terhadap kadar air, nilai pH, kadar protein, kadar vitamin c, waktu larut dalam air, bagian tidak larut air, tingkat higroskopisitas, intensitas warna, jumlah rendemen, dan viskositas susu daun kelor bubuk. Interaksi konsentrasi ekstrak daun kelor dan variasi suhu pengeringan berpengaruh terhadap kadar air, kadar vitamin c, tingkat higroskopisitas, intensitas warna, dan uji hedonik berupa atribut warna, aroma, rasa, dan viskositas, tetapi tidak berpengaruh terhadap respon nilai pH, kadar protein, waktu larut dalam air, bagian tidak larut air, jumlah rendemen, dan viskositas susu daun kelor bubuk. Kata Kunci: Ekstrak Daun Kelor, Suhu Pengeringan, Susu Bubuk.
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2022 |
Depositing User: | Ms sri - |
Date Deposited: | 02 Nov 2022 02:47 |
Last Modified: | 16 Nov 2022 07:20 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/60554 |
Actions (login required)
View Item |