ANALISIS PERSEDIAAN SAFETY EQUIPMENT PADA PERALATAN ALAT PELINDUNG DIRI DENGAN METODE ABC, ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) DAN REORDER POINT (ROP) (STUDI KASUS : PT. PINDAD(PERSERO) KOTA BANDUNG)

Sandy, Indriyanto (2022) ANALISIS PERSEDIAAN SAFETY EQUIPMENT PADA PERALATAN ALAT PELINDUNG DIRI DENGAN METODE ABC, ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) DAN REORDER POINT (ROP) (STUDI KASUS : PT. PINDAD(PERSERO) KOTA BANDUNG). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
153010005_SANDY INDRIYANTO_TEKNIK INDUSTRI.pdf

Download (5MB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

ABSTRAK PT. Pindad(Persero) merupakan salah satu perusahaan persenjataan dan alutsista di Indonesia yang berpusat di kota Bandung dan juga merupakan perusahaan yang berada dibawah naungan Badan Usaha Milik Negara(BUMN).Kegiatan PT. Pindad(Persero) meliputi desain, pengembangan, rekayasa dan fabrikasi serta pemeliharaan. Produksi dari PT. Pindad (Persero) terbagi menjadi dua yaitu produk militer dan produk komersil. Produk-produk yang dihasilkan PT. Pindad(Persero) didistribusikan ke seluruh wilayah Indonesia dan juga di import ke luar negeri seperti Thailand, Timor Leste, Singapura, Malaysia, Afrika, Eropa dan lain sebagainya.Dengan melihat banyaknya permintaan yang dimiliki PT. Pindad(Persero), hal ini akan juga meningkatkan kegiatan produksi yang dilakukan sehingga proses produksi tersebut memiliki resiko bahaya yang dapat mengancam keselamatan tenaga kerja yang bekerja di PT. Pindad(Persero). Oleh karena itu permasalahan yang terjadi di PT. Pindad(Persero) terdapat pada pengendalian persediaan peralatan APD yang kurang memadai. Pada saat ini perawatan atau penanganan persedian seluruh peralatan APD di sama ratakan, dalam melakukan pemesanan barang/produk peralatan APD dilakukan ketika persediaan peralatan APD sudah mulai menipis atau habis dan jumlah pemesan peralatan dipesan berdasarkan perkiraan. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan agar pengendalian persediaan peralatan APD dapat berjalan secara efektif dan efisien.Dalam menyelesaikan permasalahan dilakukan dengan tiga tahapan yaitu tahap pertama, dengan melakukan pengklasifikasian/pengelompokkan peralatan APD berdasarkan nilai investasi menggunakan metode ABC agar menghasilkan beberapa barang yang dikelompokkan berdasarkan efektivitas dan harga yang berbeda-beda. Tahap kedua, penentuan jumlah pemesanan yang optimum ini menggunakan metode yaitu Economic Order Quantity (EOQ) agar dapat mengontrol jumlah pemesanan tersebut. Tahap Ketiga, penentuan waktu kapan harus dilakukanya suatu pemesanan peralatan APD menggunakan metode Reorder Point(ROP) agar terjadi keseimbangan antara beban kerja dengan pemenuhan permintaan dapat terpenuhi sehingga pelayanan yang diberikan tidak teputus tetapi persediaan masih dalam batas ekonomis.Hasil dari penelitian yang dilakukan yaitu diperoleh 2 peralatan APD yang termasuk ke dalam kelompok A yaitu masker particulate (Merk 3M 8210 N95) dan catridge OV/AV (3M 6006). Masing-masing EOQ dan ROP kedua peralatan tersebut yaitu masker particulate (Merk 3M 8210 N95) memiliki EOQ 1.156 buah dan ROP 2.680 buah sedangkan, catridge OV/AV (3M 6006) memiliki EOQ 132 buah dan ROP 192 buah. ii Kata Kunci: Alat Pelindung Diri, Persediaan, ABC Analysis, Economic Order Quantity(EOQ), Reorder Point(ROP), Safety Stock.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2022
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 08 Mar 2022 04:09
Last Modified: 08 Mar 2022 04:09
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/56052

Actions (login required)

View Item View Item