PERENCANAAN DISTRIBUSI PUPUK DI PT. PUPUK KUJANG UNTUK WILAYAH KARAWANG – JAWA BARAT

Guntur Gumilar, MAHASISWA and Arum Sari, DS and CHEVY HERLI SUMERLI, DS (2008) PERENCANAAN DISTRIBUSI PUPUK DI PT. PUPUK KUJANG UNTUK WILAYAH KARAWANG – JAWA BARAT. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img] Text
BAB II.doc

Download (301kB)
[img] Text
BAB III.doc

Download (327kB)
[img] Text
BAB I.doc

Download (77kB)
[img] Text
BAB V.doc

Download (68kB)
[img] Text
BAB VI.doc

Download (60kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.doc

Download (23kB)
[img] Text
Abstrak.doc

Download (36kB)
[img] Text
Cover.doc

Download (28kB)
[img] Text
BAB IV.doc

Download (1MB)
[img] Text
Daftar Isi.doc

Download (97kB)
[img] Text
KATA PENGANTAR.doc

Download (58kB)
[img] Text
LAMPIRAN ALL.doc

Download (24kB)
[img] Text
Lampiran DRP.doc

Download (201kB)
[img] Text
Lampiran Internet.doc

Download (35kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.doc

Download (29kB)
[img] Text
Lampiran Peramalan.doc

Download (433kB)
Official URL: http://teknik.unpas.ac.id

Abstract

PT. Pupuk Kujang merupakan salah satu perusahaan BUMN yang menghaslkan pupuk dengan daerah pemasaran Jawa Barat yang meliputi Bandung, Karawang, Bogor, Cianjur, Indramayu, Sukabumi, Subang, Bekasi dan Purwakarta. Saat ini pendistribusian pupuk di wilayah Karawang tidak berjalan dengan baik sehingga mengakibatkan petani mengalami kesulitan mendapatkan pupuk ketika memasuki musim tanam. Masalah transportasi juga memperparah adanya kelangkaan pupuk di daerah Karawang terutama distribusi pupuk ke kios resmi di wilayah perdesaan yang jauh dari gudang distributor. Pokok permasalahan yang akan dibahas adalah bagaimana menentukan rencana distribusi pupuk serta penentuan rute distribusi ke konsumen agar perusahaan mampu mengantisipasi permintaan pupuk secara tepat jumlah dan tepat waktu?. Permasalahan mengenai perencanaan kebutuhan distribusi pupuk di PT. Pupuk Kujang dapat diselesaikan dengan menggunakan metode Distribution Requirement Planning (DRP) karena metode ini dapat menjawab pertanyaan “berapa dan kapan” pupuk dapat dipesan dari setiap wilayah pemasaran. Permasalahan mengenai penentuan rute transportasi dapat diselesaikan dengan menggunakan metode Savings Matrix yang dapat meminimumkan jarak dari gudang ke tiap kios resmi yang berada di wilayah Karawang sehingga bisa mereduksi ongkos transportasi. Dari hasil perhitungan DRP menunjukan kebutuhan pupuk untuk masing – masing gudang Kabupaten dapat dipenuhi oleh PT. Pupuk Kujang, dan kebutuhan pupuk para distributor khususnya distributor untuk wilayah Karawang dapat dipenuhi oleh gudang Kabupaten serta tiap kios sudah mendapatkan pasokan pupuk dari masing – masing distributornya. Sedangkan, dari penentuan rute distribusi pada perhitungan hari kesatu dapat juga direalisasikan untuk hari – hari selanjutnya dengan menyesuaikan beban kebutuhan masing – masing kios serta selama jumlah kios binaan PT. Gemilang Gaisindo tetap dan fluktuasi kebutuhan yang tidak signifikan. Saat ini, kapasitas produksi PT. Pupuk Kujang untuk pupuk urea adalah 1.000.000 ton per tahun, dengan asumsi dalam 1 tahun terdapat 3 kali musim tanam maka kapasitas produksi rata – rata per 3 kali musim tanamnya sebanyak 333333,33 ton, artinya total kebutuhan seluruh gudang Kabupaten sebesar 252960 ton untuk 3 kali musim tanam sepanjang tahun 2008 dapat dipenuhi oleh PT. Pupuk Kujang.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Industri 2008
Depositing User: Irwan Kustiawan
Date Deposited: 10 Aug 2017 03:58
Last Modified: 10 Aug 2017 03:58
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/28542

Actions (login required)

View Item View Item