FENOMENA TAMAN SEJARAH SEBAGAI WAHANA EDUKASI DAN REKREASI MASYARAKAT DI KOTA BANDUNG

Febri Mulyanti, 132050007 (2017) FENOMENA TAMAN SEJARAH SEBAGAI WAHANA EDUKASI DAN REKREASI MASYARAKAT DI KOTA BANDUNG. Skripsi(S1) thesis, PERPUSTAKAAN.

[img] Text
COVER.docx

Download (43kB)
[img] Text
(1) Abstrak B. Indonesia.docx

Download (17kB)
[img] Text
(2) Abstrak B. Inggris.docx

Download (16kB)
[img] Text
(3) Abstrak B. Sunda.docx

Download (16kB)
[img] Text
(8) BAB I.docx

Download (40kB)
[img] Text
(9) BAB II.docx

Download (42kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.docx

Download (12kB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “FENOMENA TAMAN SEJARAH SEBAGAI WAHANA EDUKASI DAN REKREASI MASYARAKAT DI KOTA BANDUNG”. Taman Kota adalah sebuah tempat baru yang dikunjungi oleh masyarakat kota Bandung.taman ini merupakan taman yang bisa memberikan edukasi dan rekreasi terhadap masyarakat. Taman sejarah ini sendiri yang letaknya berada di area Balai kota membuat taman ini cukup strategis untuk dikunjungi. Penelitian ini untuk mengetahui sebab akibat dari kondisi taman sejarah bagi para masyarakat khususnya pelajar dan mahasiswa, serta membahas tentang unsur fenomena yang terjadi pada “fenomena taman sejarah sebagai wahana edukasi dan rekreasi masyarakat di kota bandung”. Motif, tindakan dan makna dari masyarakat yang berkunjung kesana, menjadi unsur fenomena yang akan dibahas dalam penelitian ini sesuai dengan teori yang peneliti gunakan. Penelitian Kualitatif ini menggunakan teori fenomenologi. Teknik pengumpulan data melalui observasi lapangan, studi kepustakaan, dan wawancara mendalam dengan partisipan informan sebanyak 10 orang pelajar dan mahasiswa, laki-laki dan perempuan yang berusia 15-24 tahun yang berasal dari berbagai macam universitas dan sekolah , selain itu dua informan pendukung yaitu dosen UNPAS. Berdasarkan hasil penelitian ini, kondisi taman sejarah mempengaruhi dan bahkan menjadi dorongan tersendiri bagi masyarakat. Karena mereka menyebutkan penasaran dengan adanya taman sejarah ini yang masih baru dan menambah wawasan pengunjung yang datang ke taman sejarah tersebut, juga menambah wawasan tentang pengetahuan Kota Bandung dan pemimpinya dari masa lalu hingga sekarang. Saran yang ingin disampaikan oleh peneliti untuk masyarakat khsusunya pelajar dan mahasiswa bahwa dengan keberadaan taman sejarah ini bisa menambah pengetahuan dan wawasan mengenai sejarah Kota Bandung dan pemimpinya dari masa lalu hingga sekarang, informan juga harus mau menjaga kebersihan taman dan kelestarian taman agar tetap terjaga dengan baik, apalagi taman sejarah ini merupakan taman yang kreatif dan inovatif. Sehingga masyarakat akan banyak mengunjungi taman baik dari dalam kota maupun luar kota.

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2017
Depositing User: mr yogi -
Date Deposited: 05 Jun 2017 06:47
Last Modified: 05 Jun 2017 06:47
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/27550

Actions (login required)

View Item View Item