ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI IMPOR GULA INDONESIA DARI THAILAND PERIODE 2000-2014

Abdul Lendi, 104030025 (2016) ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI IMPOR GULA INDONESIA DARI THAILAND PERIODE 2000-2014. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Ekonomi Unpas Bandung.

[img]
Preview
Text
COVER SKRIPSI.pdf

Download (24kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (8kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab 1.pdf

Download (192kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab 2.pdf

Download (434kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (93kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Perkembangan industri gula di Indonesia mulai masa kejayaan Indonesia sebagai negara pengekspor gula terbesar hingga keterpurukan produksi gula yang mengharuskan Indonesia menjadi negara pengimpor gula. Secara historis, industri gula merupakan salah satu industri perkebunan tertua dan terpenting yang ada di Indonesia. Negara Indonesia merupakan negara yang mempunyai kekayaan sumber daya alam yang melimpah. Hal ini terbukti dengan keadaan tanah Indonesia yang sangat subur dan memiliki iklim yang baik untuk perkebunan tebu. Indonesia memiliki potensi yang luar biasa. Akan tetapi dengan kekayaan sumber daya alam yang dimiliki, Indonesia belum memenuhi setiap kebutuhan pangan. Salah satunya yaitu kebutuhan akan gula putih. Sehingga untuk memenuhi permintaan masyarakat terhadap gula yang terus meningkat, maka pemerintah melakukan impor gula dari berbagai negara penghasil gula salah satunya yaitu impor dari Thailand. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana variabel-variabel bebas seperti produksi gula Indonesia, harga gula Indonesia, harga gula Thailand, PDB Indonesia, dan nilai tukar, terhadap impor gula Indonesia dari Thailand. Metode yang digunakan untuk menganalisis impor gula Indonesia adalah metode analisis linier berganda dengan menggunakan metode Ordinary Least Square (OLS) program E-views 6. Berdasarkan hasil penelitian, secara parsial harga gula Indonesia memiliki hubungan positif dan tidak signifikan, harga gula Thailand memiliki hubungan yang negatif dan tidak signifikan, variable produksi gula Indonesia memiliki hubungan yang negatif dan signifikan, PDB Indonesia memiliki hubungan yang positif dan signifikan, nilai tukar (IDR/USD) memiliki hubungan positif dan signifikan, terhadap impor gula Indonesia dari Thailand, dan secara simultan variabel bebas yaitu produksi gula Indonesia, harga gula Indonesia, harga gula Thailand, PDB Indonesia, dan nilai tukar, secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap impor gula Indonesia dari Thailand. Kata Kunci: Harga Gula Indonesia, Harga Gula Thailand, Produksi Gula Indonesia, PDB Indonesia, dan Nilai Tukar (IDR/USD).

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Studi Pembangunan 2010
Depositing User: nining widianingsih
Date Deposited: 19 Sep 2016 18:41
Last Modified: 19 Sep 2016 18:41
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/12224

Actions (login required)

View Item View Item