MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK SMA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD

Hermin Yacob, NPM. 118612052 (2013) MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENALARAN DAN KOMUNIKASI MATEMATIS PESERTA DIDIK SMA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD. Thesis(S2) thesis, UNPAS.

[img] Text
ABSTRAK.docx

Download (20kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA (edit).docx

Download (25kB)
[img] Text
BAB I & II.docx

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan penalaran dan komunikasi matematis peserta didik. Proses pembelajarannya menggunakan model kooperatif tipe STAD dan deduktif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuasi eksperimen. Populasi penelitian adalah peserta didik kelas XI IPA pada salah satu SMA Negeri di kota Bandung dengan sampel dua kelas yang dipilih secara acak, yakni satu kelas sebagai kelas eksperimen dan kelas lain sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan meliputi tes kemampuan penalaran matematis dan tes kemampuan komunikasi matematis. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa peningkatan kemampuan penalaran matematis dan kemampuan komunikasi matematis antara kelompok pembelajran kooperatif tipe STAD sebagai kelas eksperimen dengan kelompok pembelajaran deduktif sebagai kelas control adalah sama. Dari penelitian ini diperoleh kesimpulan bahwa kemampuan akademis dan motivasi belajar kelas eksperimen dengan kelas kontrol adalah tinggi. Kata kunci: kemampuan penalaran dan komunikasi matematis

Item Type: Thesis (Thesis(S2))
Subjects: S2-Thesis
Divisions: Pascasarjana > S2-Pendidikan Matematika 2013
Depositing User: asep suryana
Date Deposited: 22 Aug 2016 14:45
Last Modified: 22 Aug 2016 14:45
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/9465

Actions (login required)

View Item View Item