PENGARUH KONTEN INSTAGRAM NCTZEN BANDUNG TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF NCTZEN DALAM PEMBELIAN MERCHANDISE KPOP

Umasugi, Santy (2024) PENGARUH KONTEN INSTAGRAM NCTZEN BANDUNG TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF NCTZEN DALAM PEMBELIAN MERCHANDISE KPOP. Skripsi(S1) thesis, FISIP UNPAS.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - DAFTAR ISI.pdf

Download (38kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (7kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - ABSTRAK.pdf

Download (16kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - COVER.pdf

Download (41kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - KATA PENGANTAR.pdf

Download (138kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (318kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - BAB II.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SKRIPSI SANTY U - BAB I.pdf

Download (350kB) | Preview

Abstract

Industri K-Pop telah berkembang dari fenomena musik lokal di Korea Selatan menjadi fenomena global yang mendominasi budaya pop di seluruh dunia. K-Pop bukan saja mencakup perihal musik, melainkan terdapat faktor lain dari berbagai aspek kehidupan yang lebih luas, salah satunya adalah perilaku konsumtifnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh konten Instagram yang dihasilkan oleh NCTzen terhadap perilaku konsumtif dalam pembelian merchandise K-pop. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yang didasarkan pada pengumpulan dan analisis data berbentuk angka yang diperoleh signifikasi hubungan antar variabel. Dengan menggunakan metode pengumpulan data kuisioner terhadap 100 responden penggemar NCT, penelitian ini mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian, seperti interaksi sosial, promosi, dan estetika konten. Hasil menunjukkan bahwa konten yang menarik dan interaktif berkontribusi signifikan terhadap peningkatan minat beli merchandise. Hasil Uji Parsial (T) mendapatkan nilai statistik 9,323 yang lebih besar dari T-Tabel 1,660 dengan nilai probabilitas 0,000 < 0,05, yang artinya H0 ditolak dan H1 diterima atau dengan kata lain terdapat pengaruh signifikan antara konten Instagram terhadap perilaku konsumtif. Penelitian ini menunjukkan bahwa konten visual dan interaksi di media sosial mendorong komunitas untuk lebih aktif berbelanja, dengan tingkat pengaruh mencapai 56,3% terhadap perilaku konsumtif dalam pembelian merchandise K- pop. Konten yang menarik, informasi yang jelas, serta interaksi sosial memperkuat norma konsumtif, terutama di kalangan remaja yang mencari penerimaan dari kelompoknya. Penelitian ini sejalan dengan berbagai studi yang menunjukkan bahwa media sosial, khususnya Instagram, berfungsi sebagai alat pemasaran yang efektif dan dapat meningkatkan perilaku konsumtif. Sehingga keinginan untuk membeli merchandise sering kali didorong oleh faktor emosional dan sosial dan bukan hanya kebutuhan rasional. Kata kunci : Konten Instagram, NCTzen, Perilaku Konsumtif, Merchandise K-pop, Pemasaran Media Sosial

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi 2024
Depositing User: Drs Iwan Ridwan
Date Deposited: 04 Oct 2024 07:44
Last Modified: 04 Oct 2024 07:44
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/72119

Actions (login required)

View Item View Item