Harindito, Widian (2024) BALISTIK BERBAHAN KOMPOSIT HIBRID SERAT ALAM DAUN NANAS – CARBON / EPOXY – KARET SILIKON. Thesis(S2) thesis, UNIVERSITAS PASUNDAN.
Text
JURNAL TESIS.docx Download (9MB) |
Abstract
Rompi anti peluru berbahan komposit umumnya terbuat dari serat sintesis yaitu ARAMID (kevlar) dan UHMWPE (Spectra, Dyneema). Keterbatasan material, teknologi, dan faktor biaya produksi menjadi kendala dalam pembuatan rompi anti peluru berbahan ARAMID dan UHMWPE, oleh karena itu diperlukan suatu penelitian untuk mengembangkan material alternatif yang dapat dimanfaatkan sebagai serat tahan balistik dan dapat digunakan sebagai bahan baku rompi anti peluru. Jenis material yang berpotensi untuk dimanfaatkan menjadi bahan baku alternatif dalam proses pembuatan serat tahan balistik adalah menggunakan serat alam. Penelitian ini menggunakan komposit hibrid serat alam daun nanas-carbon/epoxy-karet silikon dengan metode laminasi hand lay-out. Serat daun nanas digunakan karena memiliki sifat material yang lebih unggul jika dibandingkan dengan beberapa serat alam lainnya dan dipadukan dengan serat karbon untuk meningkatkan sifat mekanisnya. Resin epoxy dipadukan dengan karet silikon karena karet dinilai memiliki ketahanan impak yang baik serta elastisitas dan ketangguhan yang tinggi, sehingga dapat membantu menyerap energi kinetik dari peluru dan mengurangi beban trauma pada tubuh. Pengujian yang dilakukan pada penelitian ini adalah uji impak, uji densitas dan uji balistik. Hasil uji impak komposit serat daun nanas dan karbon dengan beberapa variasi arah serat menggunakan matriks hibrid epoxy-karet silikon, diperoleh nilai kuat impak tertinggi yaitu spesimen III serat hibrid nanas-karbon/epoxy-karet silikon dengan arah serat 00 sebesar 24,72 kJ/m2. Hasil uji densitas komposit serat daun nanas dan karbon dengan beberapa variasi arah serat menggunakan matriks hibrid epoxy-karet silikon, diperoleh nilai densitas terendah yaitu spesimen II serat nanas/epoxy-karet silikon dengan arah serat (00, 900,±450)s sebesar 1,087 g/cm3. Hasil uji balistik komposit hibrid nanas-karbon/epoxy-karet silikon dengan arah serat (00, 900,±450)s, diperoleh spesimen II dengan ketebalan 4 cm mampu menahan penetrasi peluru kaliber 9 mm dengan jarak tembak 5 m, 10 m, dan 15 m.
Item Type: | Thesis (Thesis(S2)) |
---|---|
Subjects: | RESEARCH REPORT |
Divisions: | Pascasarjana > S2-Teknik Mesin 2024 |
Depositing User: | Mr soeryana soeryana |
Date Deposited: | 04 Oct 2024 02:36 |
Last Modified: | 04 Oct 2024 02:36 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/72034 |
Actions (login required)
View Item |