Adharani, Dezara Lutfi and Rochaeni, Anni (2024) OPTIMALISASI PEMANAS DAN DAYA LISTRIK PADA MESIN KOMPOSTER TERMOFILIK KONTINYU SKALA RUMAH TANGGA. Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.
|
Text
Repository_DEZARA LUTFI A_193050020 (1).pdf Download (853kB) | Preview |
Abstract
Pengomposan secara alami membutuhkan waktu yang cukup lama. Salah satu cara untuk mempercepat pengomposan adalah memperpendek siklus pengomposan dengan cara pengendalian temperatur atau dikenal dengan metode Continuous Thermophilic Composting (CTC). Oleh karena itu, diperlukan sistem pemanas untuk dapat mencapai target suhu yang diinginkan yaitu termofilik (55-60 C) dengan memiliki daya listrik yang rendah untuk pengunaan skala rumah tangga. Dalam perancangan mesin ini dilakukan dua kali eksperimen dengan masingmasing eksperimen terdapat 9 variasi. Pada eksperimen I, wadah pengomposan berupa panci stainless dengan kapasitas reaktor 20 l dan sistem pemanas yang digunakan adalah heatgun dengan dilakukan variasi temperatur pada pengaturan 60 C, 70 C, dan 80 C, hasil pada eksperimen I didapatkan temperatur paling optimal adalah pengaturan temperatur 80 C dengan hasil temperatur berkisar antara 58-61 C dan daya listrik 33,216 kWh. Pada eksperimen II, wadah pengomposan berupa panci stainless dengan kapasitas reaktor 13 l serta penambahan chopper sebagai alat pencacah dan sistem pemanas yang digunakan adalah heatgun dengan dilakukan variasi temperatur pada pengaturan 60 C, 70 C, dan 80 C, hasil pada eksperimen II didapatkan temperatur paling optimal adalah pengaturan temperatur 80 C dengan hasil temperatur berkisar antara 3061 C dan daya listrik 43,328 kWh. Dengan didapatkannya pemanas yang optimal dilakukan kembali pengomposan selama 8 hari dengan hasil rata-rata temperatur 45,2 C dan hasil uji karakteristrik fisik dan kimia kompos berupa C-Organik, kadar air, nitrogen, fosfor, dan kalium sudah memenuhi standar kualitas kompos yang ditetapkan pada SNI 19-7030-2004 kecuali C/N Rasio. Dengan demikian pemanasan menggunakan mesin CTC kapasitas reaktor 13 l dengan pengaturan temperatur heatgun 80 C tidak tercapai tetapi hasil uji karakteristik fisik dan kimia kompos masih memenuhi standar kualitas kompos kecuali nilai C/N Rasio. Kata Kunci : Komposter Termofilik Kontinyu, Kompos, Perancangan Mesin, Temperatur. o
Item Type: | Thesis (Skripsi(S1)) |
---|---|
Subjects: | S1-Skripsi |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Planologi 2024 |
Depositing User: | Irwan Kustiawan Kosasih |
Date Deposited: | 02 Oct 2024 08:53 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 08:53 |
URI: | http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/71133 |
Actions (login required)
View Item |