PENGARUH PERBANDINGAN TEPUNG BERAS (Oryza sativa L) DENGAN TEPUNG KACANG KEDELAI (Glycine max L. Merril) DAN KONSENTRASI TAPIOKA TERHADAP KARAKTERISTIK KUE BERAS KOREA (SIRUTTEOK)

Maulida Azizah, Dita and Ina Siti Nurminabari, Ds (2024) PENGARUH PERBANDINGAN TEPUNG BERAS (Oryza sativa L) DENGAN TEPUNG KACANG KEDELAI (Glycine max L. Merril) DAN KONSENTRASI TAPIOKA TERHADAP KARAKTERISTIK KUE BERAS KOREA (SIRUTTEOK). Skripsi(S1) thesis, Fakultas Teknik Unpas.

[img]
Preview
Text
PERSYARATAN REPOSITORY DITA M. A_203020078.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http:/www.teknik.unpas.ac.id

Abstract

Sirutteok adalah jenis kue beras Korea yang dibuat dari tepung beras, kemudian dikukus dan dibentuk menjadi silinder dengan panjang sekitar 2,5 cm. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mempelajari pengaruh perbandingan tepung beras dengan tepung kacang kedelai dan konsentrasi tapioka terhadap karakteristik kue beras/sirutteok. Manfaat dari penelitian ini adalah alternatif bahan dan produk yang berbasis kacang kedelai sehingga dapat mengurangi ketergantungan terhadap penggunaan tepung beras pada pembuatan kue beras/sirutteok. Metode penelitian ini dilakukan untuk menentukan pengaruh perbandingan tepung beras dengan kacang kedelai dan konsentrasi tapioka. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari perbandingan tepung beras dengan tepung kacang kedelai yaitu 2:1, 3:1, 4:1 yang terdiri dari 3 taraf serta konsentrasi tapioka yaitu sebesar 10%, 15%, dan 20% yang terdiri dari 3 taraf, 9 kombinasi dan 3 kali pengulangan sehingga total 27 unit percobaan. Respon yang diamati meliputi respon kimia (pengujian kadar karbohidrat, protein, serat), dan organoleptik (uji hedonik). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perbandingan tepung beras dengan tepung kacang kedelai berpengaruh terhadap kadar protein, kadar karbohidrat serta organoleptik (tekstur), tetapi tidak berpengaruh terhadap kadar serat dan organoleptik (warna dan aroma). Konsentrasi tapioka berpengaruh terhadap kadar protein, kadar karbohidrat serta organoleptik (tekstur), tetapi tidak berpengaruh terhadap kadar serat dan organoleptik (warna dan aroma). Interaksi antara perbandingan tepung beras dengan tepung kacang kedelai dan konsentrasi tapioka memberikan pengaruh nyata terhadap kadar karbohidrat, kadar serat serta organoleptik (warna dan tekstur), tetapi tidak berpengaruh terhadap kadar protein dan organoleptik (aroma). Kata Kunci : Kue Beras, Tepung Beras, Tepung Kacang Kedelai, Tapioka

Item Type: Thesis (Skripsi(S1))
Subjects: S1-Skripsi
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pangan 2024
Depositing User: Ms sri -
Date Deposited: 30 Sep 2024 02:53
Last Modified: 30 Sep 2024 02:53
URI: http://repository.unpas.ac.id/id/eprint/70850

Actions (login required)

View Item View Item